6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enak

Gak bisa ditemukan di tempat lain, nih

Meski terbilang kawasan baru, Penajam Paser Utara memiliki potensi luar biasa di berbagai bidang. Tak terkecuali di bidang kuliner dan wisata. Kalau kamu sedang singgah atau liburan ke sini, makanan-makanan khasnya harus banget dicicipi. 

Berikut rekomendasi makanan khas Penajam Paser Utara yang bisa masuk dalam daftar kulineranmu. Langsung ajah intip yuk di bawah ini!

1. Gula jengkol

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enaktemanjalanjajan.com

Gula ini bukan terbuat dari jengkol, ya. Disebut gula jengkol karena gula merah dibuat seukuran jengkol. Terbuat dari nira tandan buah pohon kelapa. Bedanya hanya pada cetakan dan teksturnya yang lebih tebal.

Bagi kamu yang tertarik membawa pulang gula aren khas Penajam, bisa datang ke Gula Tanjung. Kawasan tersebut terkenal sebagai salah satu daerah penghasil gula terbaik di Kalimantan Timur.

2. Jenderal mabok

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enakinstagram.com/saputri_devy

Kamu gak akan mabuk, kok kalau makan makanan unik ini. Jenderal mabok merupakan salah satu kuliner warisan keraton yang tidak akan bisa dijumpai di daerah lain. 

Konon, namanya diambil dari seorang jenderal yang "mabuk" usai makan ini, karena rasanya cukup legit. Makanan yang terbuat dari tepung terigu, gula, telur, santan, daun pandan, dan sebagainya, ini sangat populer saat Ramadan.

3. Bakso

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enakmasakapahariini.com

Bakso di Penajam Paser Utara ini sangat spesial, karena menggunakan bahan-bahan lokal. Adonan bakso daging dipadukan dengan sayuran khas Penajam, mie putih, dan aneka penyedap rasa. Gak kalah nikmat dibandingkan bakso di Jawa.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Paling Seru di Penajam Paser Utara

4. Amplang bandeng

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enakinstagram.com/sheyanaa

Amplang di  Penajam Paser Utara terasa sangat istimewa. Kalau biasanya pakai ikan tenggiri, mereka menggunakan bandeng. Rasanya tetap gurih, tapi ada cita rasa khasnya tersendiri. Gurihnya mantap!

5. Dempo' duyan

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enakinstagram.com/aksaizla

Orang Penajam Paser Utara kerap menyebut makanan ini dengan sebutan dempo' duyan. Beberapa daerah menyebutnya dampo, lempok, atau dodol durian. Bedanya dengan daerah lain, tidak ada tambahan bahan apa-apa selain daging durian.

Cara masaknya cukup sederhana. Pertama, kamu harus memisahkan daging dan biji durian. Masukkan dalam wadah, lalu masak di atas bara api. Aduk terus adonan supaya matang merata. Setelah kadar airnya hilang dan tidak lengket, adonan siap diangkat.

6. Soto ayam

6 Makanan Khas Penajam Paser Utara yang Paling Enakburmaspice.com

Gak cuma Jawa yang punya kekayaan cita rasa soto, Penajam pun punya. Rempah-rempahnya membuat soto Penajam terasa sangat eksotik. 

Adanya tambahan kayu manis dan bubuk pala menjadikan kuahnya terasa lebih segar. Meski menggunakan ayam kampung, dagingnya terasa begitu empuk.

Nah, itulah enam makanan khas yang bisa ditemukan di Penajam Paser Utara. Ada yang sudah pernah kamu cobain?

Baca Juga: 8 Fakta Unik Penajam Paser Utara, Kabupaten Termuda Ke-2 di Kaltim

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya