6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat Terus

Tetap ramping dan memesona meski punya tiga anak

Dalam sebuah wawancara dengan majalah Shape, Ivanka Trump, anak Presiden Amerika Serikat Donald Trump, bercerita soal gaya hidup lamanya yang tidak sehat. Dalam sehari, ia bisa makan hanya karbohidrat tiga kali sehari dan biasanya dalam bentuk pizza dan pasta.

Namun, saat ia mengandung anak pertama, Ivanka berkomitmen untuk mengubah pola makannya jadi lebih sehat dan tinggi nutrisi, seperti yang dia terapkan hingga saat ini. Dilansir dari The List, setidaknya ada enam menu diet favorit Ivanka Trump yang ia konsumsi sehari-hari.

1. Air putih dan lemon

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusIDN Times/Sukma Mardya Shakti

Rutinitas pertama yang ia lakukan setelah bangun di pagi hari adalah mium air putih dan lemon. Kemudian, dilanjutkan dengan minum teh atau kopi sembari menikmati sarapan bersama keluarganya. 

2. Sarapan produk full-fat dairy

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusUnsplash.com/Drica Pinotti

Siapa bilang produk full-fat bisa mengancam tubuh jadi melar? Cottage cheese atau Greek yoghurt jadi pilihan menu sarapan rutin Ivanka dan anak-anaknya. Ia kerap memadukannya dengan buah blueberry, raspberry, dan sereal. 

3. Oatmeal bowl

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusInstagram.com/ivankatrump

Pilihan menu sarapan lainnya ala Ivanka yakni oatmeal dengan yoghurt dan biji-bijian. Ia kerap menyediakan pilihan topping sehat untuk anak-anaknya berkreasi menghias mangkuk mereka saat sarapan. Seperti chia seed, flaxseed, goji berry, kayu manis, walnut, dan kacang almond. 

4. Ikan salmon dan sayuran

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusUnsplash.com/Caroline Attwood

Ivanka dikenal senang mengonsumsi lean meat daripada daging merah. Pilihan terbaiknya jatuh pada ikan salmon. Karena sang ibu punya gaya hidup sehat, kebiasaan ini akhirnya menular kepada anak-anaknya, terutama si bungsu Arabella yang juga suka ikan dan sayuran.

Baca Juga: 12 Kesalahan Diet yang Bikin Berat Badanmu Makin Naik, Pernah Ngalami?

5. Terbiasa banyak minum air putih

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusUnsplash.com/Clint McKoy

Memastikan asupan cairan tercukupi setiap harinya sangat penting untuk metabolisme tubuh. Ivanka nampaknya aware terhadap hal tersebut. 

"Aku seringkali hanya minum air putih dan passion tea atau kopi," ujar Ivanka dikutip dari Harper's Bazaar. "Aku suka merasa cemas kalau tidak melihat segelas air putih ada di dekatku selama 30 menit."

Wah, gak salah kalau kulit Ivanka tetap terlihat halus dan sehat meski masuk usia akhir 30-an ya!

6. Buah-buahan dan sayur organik

6 Menu Diet Ivanka Trump yang Bikin Awet Muda dan Sehat TerusUnsplash.com/Bryan Burgos

Ivanka menyatakan isi kulkasnya kini dipenuhi buah-buahan dan sayur segar, baik untuk dimasak atau dimakan langsung sebagai camilan sehat. Ia pun kerap memilih sayuran dan buah organik. Selain lebih sehat, belanja sayuran segar langsung dari farmer market jadi kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan bersama anak-anak.

Bukan cuma pola makan, Ivanka mengaku menyeimbangkan gaya hidup sehatnya dengan olahraga. Ia dan suaminya sering jogging bersama keliling kompleks saat akhir pekan.

Ivanka juga melakukan meditasi dua kali sehari selama 20 menit untuk menenangkan pikiran. Inspiratif banget, deh! Gak ada salahnya lho kita meniru gaya hidup sehat Ivanka dan keluarga, setuju?

Baca Juga: 10 Menu Diet Ekstrem ala Idol KPop, Bikin Tubuh Cepat Kurus

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya