Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahli

Apa kamu sudah termasuk ideal?

Gak hanya berat badan, bagi sebagian orang, tinggi badan pun sangat penting untuk diperhatikan. Karena itu, gak jarang orang-orang akan mencoba mengendalikannya dengan sering mengukur tinggi badan. Namun, tahukah kamu? Berapa tinggi badan ideal orang dewasa? Berikut fakta-faktanya.

1. Jika dibandingkan dengan orang Eropa atau Amerika, orang Indonesia punya tinggi badan yang relatif lebih pendek

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliindulgemagazine.net

Ini menunjukkan bahwa ras adalah faktor penting yang memengaruhi tinggi badan seseorang. Dilansir dari jurnal Nature Genetics, sebanyak 60-80 persen tinggi badan seseorang dipengaruhi oleh faktor keturunan.

2. Selain keturunan, tinggi badan seseorang ditentukan oleh asupan nutrisi

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliindependent.co.uk

Masih dilansir dari jurnal Nature Genetics, sebanyak 20-40 persen tinggi badan manusia ditentukan oleh asupan nutrisi dan faktor lingkungan.

3. Gak hanya berat badan, mengukur tinggi badan juga penting untuk mendeteksi risiko penyakit

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliyoutube.com/superfoods you need

Orang dewasa dengan tinggi badan kurang dari 160 cm ternyata lebih berisiko terkena penyakit jantung dan kardiovaskular.

Baca Juga: Berbahaya, Waspadai 5 Penyebab Badan Super Kurus yang Kurang Sehat Ini

4. Tinggi badan ideal pria Indonesia adalah 168 cm

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliasia.nikkei.com

Dilansir dari Angka Kecukupan Gizi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, tinggi badan ideal pria Indonesia adalah 168 cm untuk usia 19-64 tahun dengan berat badan 60-62 kg dan bergizi normal.

5. Sementara, tinggi badan perempuan Indonesia adalah 159 cm

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliasia.nikkei.com

Masih dilansir dari Kemenkes RI, tinggi badan ideal perempuan Indonesia berusia 19-64 tahun dengan berat badan 54-55 kg adalah 159 cm.

6. Namun, tinggi badan yang ideal itu ditentukan oleh berat badan juga

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahlijcasablancas.com

Data di atas adalah tinggi ideal rata-rata orang Indonesia. Sementara, untuk mengukur tinggi badan ideal adalah menggunakan kalkulator Body Mass Index (BMI).

7. Untuk mendapat pengukuran yang tepat atau presisi, kamu bisa gunakan microtoise

Berapa Tinggi Badan Ideal Orang Dewasa Indonesia? Ini Kata Ahliamazon.in

Mengukur tinggi badan juga bisa salah, lho, apalagi kalau dilakukan sendiri. Untuk lebih tepat, kamu bisa meminta bantuan taman atau keluargamu. Bisa juga menggunakan microtoise untuk hasil yang lebih presisi.

Untuk kamu yang mendambakan tinggi badan ideal, kamu bisa mengusahakannya dengan gaya hidup sehat dan makan makanan bergizi yang mengandung vitamin D, protein, dan kalsium. Kamu bisa mendapatkannya dengan banyak mengonsumsi telur, daging, dan kacang-kacangan.

Baca Juga: Wow, Ini 10 Faktor Unik yang Tentukan Tinggi Pendeknya Tubuh Seseorang

Topik:

  • Yudha
  • Bayu D. Wicaksono
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya