6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!

Nomor enam wajib, tuh!

Millennials tentunya sudah tak asing lagi dengan nama Julie Estelle. Bukan sekadar menawan dan berprestasi, perempuan berusia 30 tahun ini makin meroket saja prestasinya. Terlebih, saat meraih Best New Action Actress dalam Jackie Chan Action Movie Week Gala Night pada Shanghai International Film Festival 2015 lalu.

IDN Times memeroleh kesempatan khusus untuk bertemu dan berbincang dengan Julie Estelle. Dalam kesempatan itu, ia berbagi cara mempertahankan berat tubuh ideal sekaligus tetap sehat. Mari simak bersama-sama cara Julie Estelle tetap mempertahankan berat tubuh berikut ini, yuk!

1. Sebagai rutinitas, Julie meminum campuran perasan jeruk lemon dan madu dengan air hangat setiap pagi

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

"Ada rutinitas yang selalu aku jaga setiap pagi, yaitu aku minum perasan jeruk lemon, madu, dan diseduh air hangat. Itu lebih untuk menjaga pencernaan," ungkap Julie. Benar saja! Dari berbagai sumber, kebiasaan ini sudah cukup populer di luar negeri. Salah satu manfaat meminum perasan jeruk lemon, madu, dan air hangat ini adalah menurunkan berat badan.

Selain itu, campuran ketiganya mampu mencegah infeksi saluran kencing, membersihkan hati dari racun, membuat tubuh tidak mudah sakit, dan membersihkan saluran pencernaan sendiri. Memang madu dan lemon digadang-gadang sebagai antibakteri, agen detoksifikasi, dan mampu meningkatkan imunitas tubuh.

2. Setelah ritual pagi tersebut, ia lanjutkan dengan olahraga Strong by Zumba bersama trainer Laila Achmad

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

Berbeda dengan Zumba yang sarat tarian dan hitungan 1x8, Strong by Zumba (SBZ) tidak melibatkan keduanya. "Strong by Zumba tidak ada nari, tanpa unsur Latin dance," papar Laila Achmad, Instruktur SBZ yang telah tergabung menjadi anggota ZYNC ini. Olahraga ini menggabungkan latihan body weight, muscle conditioning, cardio and plyometric dengan musik khusus yang disesuaikan dengan setiap gerakan.

Lebih lanjut lagi, Laila menjelaskan salah kaprah Zumba yang kerap dikira cabang atau jenis olahraga. "Zumba itu adalah merek, brand, perusahaan sebenarnya. Tipe olahraganya sendiri kardio, aerobik," paparnya. Hal ini tidak jauh berbeda dengan Strong by Zumba yang termasuk High Intensity Interval Training (HIIT).

3. Usai berolahraga, Julie minum jus sayur bikinan sendiri dan sarapan. Dia juga berbagi resep jusnya, lho!

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

"Selain rutinitas minum perasan jeruk lemon dan madu, aku selalu minum jus hijau," ungkap adik dari Cathy Sharon ini. Biasanya, ia selalu menggunakan sayuran kale sebagai komponen jus yang diasupnya. "Kale, apel hijau, sama nanas madu. Itu di-blend. Kadang-kadang kalau aku gak sempat sarapan yang lain, aku campur pisang," tambahnya.

dm-player

Julie pun tidak enggan berbagi tips mengakali sayur kale agar tidak cepat busuk setelah dibelanjakan. "Biasanya aku freeze. Jadi, udah dipotong-potongin apelnya, nanasnya, kalenya. Tinggal dipaket-paketin buat besok, besoknya. Itu bisa awet bulanan," tutur dia.

Baca Juga: Adu Gaya Berkelas Cathy Sharon Vs Julie Estelle, Referensi Tampil Elegan!

4. Agenda syuting di luar negeri tidak menjadikan alasan stop berolahraga. Ia bisa ikut Strong by Zumba di pusat kebugaran setempat

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

"SBZ itu available di banyak negara di dunia. Jadi bisa ikut kelas yang ada di negara tersebut," papar perempuan bernama lengkap Julie Estelle Gasnier tersebut. Jika tidak sempat mengikuti kelas di negara yang disambangi, ia tetap bisa mengikuti kelasnya lewat video-videonya yang ada YouTube. Sebab, SBZ sendiri sudah ada yang diformulasikan selama 30 menit.

5. Julie tidak memiliki pantangan khusus untuk makanan. Karena itu, ada kalanya ia menjadi vegetarian agar asupan makanannya seimbang

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

Ditanya bagaimana agar latihan SBZ yang ia lakukan tidak sia-sia, ia menyebut menjadi vegetarian walaupun tidak terus-terusan. "Selain jus hijau, aku kadang-kadang vegetarian. Makan sayur, tahu, tempe dibakar," beber dia. Ia juga mengupayakan mengganti nasi putih dengan merah apabila memungkinkan dan tidak makan junkfood secara berlebihan.

6. Ciptakan kebiasaan untuk terus berolahraga agar kamu disiplin. Ketika sudah terbiasa, olahraga akan menjadi kebutuhan

6 Cara Julie Estelle Mempertahankan Berat Badan Ideal, Bonus Sehat!IDN Times/Febriyanti Revitasari

Ditanya bagaimana caranya agar bisa tetap disiplin olahraga, Julie merasa tidak ada tips khusus. "Ketika sudah terjun latihan, olahraga kayak kebutuhan. Setelah itu, ada rasa happy. You just feel good," kata Julie.

Menambahkan sedikit tips agar disiplin berlatih, Laila menyebut bahwa seseorang harus menciptakan kebiasaan agar rasa malas sirna. "Saya selalu bilang di kelas saya. Welcome to SBZ. Kalian sudah melewati bagian tersulit dengan datang ke kelas ini," tutupnya di akhir sesi obrolani.

Itu dia cara Julie Estelle untuk tetap mempertahankan berat badan agar ideal. Menarik, bukan? Ada yang tertarik mencoba latihan Strong by Zumba yang Julie lakukan? Yuk, cari di tempat-tempat latihan terdekat di kotamu!

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Rahasia Makeup Buat Tampil Glowy ala Julie Estelle

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Elfida

Berita Terkini Lainnya