- Life
- Relationship
13 Dekorasi Pelaminan Outdoor, Siap Bikin Pernikahanmu Lebih Menawan


Setiap detail dalam acara pernikahan perlu perhatian agar acara berjalan lancar. Selain makanan, dekorasi menjadi hal pertama yang menjadi pusat perhatian para tamu di hari pernikahan. Jadi, para calon pengantin biasanya akan berusaha mempersiapkan dekorasinya sedemikian rupa agar terlihat menawan.
Selain indoor, saat ini tren pernikahan outdoor juga banyak digandrungi. Banyak sekali tema untuk dekorasi pernikahan yang bisa jadi inspirasimu. Beberapa di antaranya bisa kamu lihat pada artikel berikut ini.
1. Jika kamu memilih tema rustic, pelaminan dengan konsep rumah kayu seperti ini bisa jadi ide yang tepat untukmu

2. Memadukan kursi kayu dengan papan bernuansa silver akan memberi kesan elegan pada pelaminanmu

3. Pelaminan dengan kayu-kayu bekas yang disusun rapi serta tambahan ranting-ranting pohon akan memberi kesan magis

4. Pelaminan simpel dari batang pohon yang dicat cocok nih buat kamu yang ingin menikah di alam terbuka seperti ini

5. Memadukan nuansa Jawa dengan kayu-kayu bernuansa rustic dapat memberi kesan manis pada pelaminanmu

6. Pelaminan berkonsep monochrome minimalis nan elegan dengan sentuhan tatanan bunga di kedua sisinya

7. Dekorasi dominan warna putih dan hijau dengan tambahan rangkaian bunga membuat pelaminan terlihat lebih fresh

Baca Juga: 30 Tahun Menikah, Ini Potret Romantis Tantowi Yahya & Dewi Handayani
8. Mendambakan pernikahan di pekarangan rumah? Coba saja rangkaian circular floral seperti ini

9. Ingin pelaminan yang lebih unik? Kamu bisa manfaatkan ranting-ranting pohon yang disusun membentuk segitiga dengan tambahan rustic rug

10. Pelaminan yang terbuat dari akrilik bernuansa floral yang memiliki perpaduan warna pastel akan membuat pelaminanmu terlihat mewah

11. Rangkaian pampas grass berwarna nude akan terlihat memesona jika kamu jadikan sebagai bahan pelaminan

12. Menggunakan pita dan kayu bekas akan membuat pelaminanmu lebih berwarna

13. Pohon pisang di belakang rumah juga bisa kamu manfaatkan untuk pelaminan, lho. Padukan saja dengan pintu dan tirai bekas untuk memberi kesan vintage

Nah, itulah tadi beberapa pilihan dekorasi pelaminan outdoor yang bisa kamu coba. Tertarik pakai yang mana, nih?
Baca Juga: Siap Menikah, 10 Potret Prewedding Bunga Jelitha dan Syamsir Alam
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Lagi, Positif COVID-19 Asal Sepaku Penajam Paser Utara Meninggal
- Pilih-pilih, 5 Zodiak Ini Konon Paling Sulit Jatuh Cinta
- Ini Lokasi Operasi Rapid Antigen Jalur Darat di Balikpapan
- Gampang Marah, 5 Zodiak Ini Konon Paling Temperamental
- Bintang Ikatan Cinta, 10 Adu Pesona Arya Saloka Vs Carlo Milk
- 10 Meme Kocak Beda Piknik Orang Indonesia Vs Luar Negeri, Ngakak Pol!
- Perlu Tahu, Ini Efek Samping yang Bisa Muncul karena Vaksin COVID-19
- Bencana Banjir Kalsel, 41 Persen Hutan Dikuasai Izin Tambang
- 10 Potret Rina Gunawan Sukses Turunkan Berat Badan 27 Kg
- Banjir Kalsel, Warga Gatal-gatal dan Terkena Lancat Perlu Obat-obatan