32 Warga Penajam Paser Utara Sembuh dari COVID-19, Satu Meninggal  

Pasien meninggal sempat alami sesak nafas

Penajam, IDN Times - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengumumkan dalam dua hari sebanyak 32 warga PPU berstatus pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dinyatakan selesai isolasi atau sembuh. Sementara satu pasien positif COVID-19 meninggal dunia.

“Pada hari Jumat hingga Sabtu kemarin ada 32 pasien terkonfirmasi positif COVID-19 telah selesai melaksanakan isolasi atau dinyatakan sembuh,” ujar Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan COVID-19 PPU, dr. Jansje Grace Makisurat kepada IDN Times, Minggu (31/1/2021) di Penajam.

1. Jumat sembuh 11 orang dan Sabtu 21 orang selesai isolasi

32 Warga Penajam Paser Utara Sembuh dari COVID-19, Satu Meninggal  Petugas BPBD PPU Bersihkan rusunawa sebelum ditempati oleh pasien COVID-19 (IDN Times/Istimewa)

Dibeberkannya, pada hari Jumat pihaknya telah mendapat informasi dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kaltim ada sebanyak 11 pasien selesai isolasi. Sementara di hari Sabtu kembali bertambah sejumlah 21 orang sembuh, sehingga total selama dua hari terdapat 32 orang pasien sembuh.

“Untuk pasien sembuh dari hari Jumat terdapat ibu dan bayinya yang masih berusia satu tahun dan merupakan klaster keluarga. Ibu bayi itu berkode PPU usia 34 tahun sementara bayinya dengan kode PPU 527. Mereka tinggal di Desa Girimukti, Kecamatan Penajam,” sebut Grace.

Baca Juga: Angka Kesembuhan COVID-19 di Penajam Paser Utara 71,3 Persen

2. Ada 10 orang pasien sembuh dari klaster keluarga

32 Warga Penajam Paser Utara Sembuh dari COVID-19, Satu Meninggal  Bahaya Klaster Keluarga (IDN Times/Arief Rahmat)

Sementara itu, tambahnya, untuk pasien sembuh pada hari Sabtu, dari 21 pasien ada 10 orang dari klaster keluarga yang telah selesai isolasi. Mereka berasal Kecamatan Penajam dan Kecamatan Sepaku. Mereka semua telah melalui isolasi dengan penanganan medis.

“10 klaster keluarga itu, tiga tinggal di Kelurahan Gunung Setelang, Kecamatan Penajam dengan kode PPU 533, PPU 534 dan PPU 535, lalu tiga dari Desa Argo Mulyo, Kecamatan Sepaku kode PPU 540, PPU 541 serta PPU 542," katanya

Ia melanjutkan, "Kemudian empat orang warga dari dua keluarga asal Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam, yakni PPU 552 dan PPU 553 kemudian PPU 579 sama PPU 580,” urai Grace.

3. PPU 614 sempat mendapatkan alat bantu pernafasan sebelum meninggal dunia

32 Warga Penajam Paser Utara Sembuh dari COVID-19, Satu Meninggal  Pemakaman pasien positif COVID-19 di Penajam Paser Utara yang meninggal dunia (IDN Times/Istimewa)

Pada Jumat sore sekitar pukul 17.51 Wita ada satu pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dengan kode PPU 614 dinyatakan meninggal dunia ketika dirawat di RSUD Ratu Aji Putri Botung (RAPB). Pasien sebelum wafat, sempat mendapatkan alat bantu pernafasan atau ventilator karena mengalami sesak nafas. 

“PPU 614 merupakan seorang perempuan berusia 48 tahun tinggal di Kelurahan Nenang, Kecamatan Penajam. Karena hasil uji swab positif maka pemakaman pasien ini dilakukan dengan protokol kesehatan COVID-19 dan dikuburkan di Pemakaman Terpadu Nenang pada Sabtu malam itu juga,” tegas Grace.

4. Penambahan delapan pasien konfirmasi positif COVID-19

32 Warga Penajam Paser Utara Sembuh dari COVID-19, Satu Meninggal  Ilustrasi Swab Test. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Selain itu Grace mengatakan, terdapat penambahan delapan pasien konfirmasi positif COVID-19 baru yang semua berasal dari Kecamatan Penajam. Tiga orang terdata pada Jumat lalu, dua pasien diantaranya merupakan klaster keluarga. Sementara lainnya, sebanyak lima pasien tercatat pada Sabtu.

Pasien positif yang datanya masuk di hari Jumat, yakni PPU 643 laki-laki (63) dan dua pasien klaster keluarga yaitu, PPU 644 perempuan (37) serta PPU 645 perempuan (10).

Lalu kasus konfirmasi positif pada Sabtu sebanyak lima orang berkode dari PPU 646, PPU 647, PPU 648, PPU 649 terakhir PPU 650.

Update kasus hingga pagi ini jumlah keseluruhan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 650 kasus dengan perincian, 108 pasien berstatus positif, 25 pasien positif meninggal dan 517 orang positif sembuh atau 79,5 persentase kesembuhan positif se PPU,” pungkas Grace.   

Baca Juga: Vaksinasi COVID-19 di Penajam Paser Utara Sasar 1.240 Tenaga Kesehatan

Topik:

  • Mela Hapsari

Berita Terkini Lainnya