Air Minum Mulai Dialirkan ke IKN, Bisa Langsung Minum dari Keran
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penajam, IDN Times - Distribusi air minum mulai mengalir ke kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim). Tes pengaliran air atau running test ketiga dilakukan dari Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA) Sepaku menuju Reservoir Induk IKN yang berada di titik tertinggi.
Kegiatan yang dilaksanakan sejak Sabtu (22/7/2024) hingga Senin (20/7/2024) tersebut, disaksikan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono. Selain itu, ada pula Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) dan Plt Wakil Kepala Otorita IKN, Raja Juli Antoni.
“Tes ini merupakan bagian penting dalam pengoperasian Sistem Penyediaan Air Minum atau SPAM Sepaku untuk melayani kebutuhan air minum di Nusantara. Setelah running test pengaliran berhasil, kini tengah dilakukan pengurasan sistem dan jaringan,” ujar Basuki, di sela-sela kegiatan.
1. Akhir Juli 2024 ini beroperasi
Selain itu, lanjutnya, pihaknya sekaligus memonitor dengan ketat kualitas air dalam jaringan perpipaan. Tujuannya untuk menjamin kualitas air minum yang baik sesuai standar kesehatan yang berlaku. Diharapkan pada akhir Juli 2024 mendatang, SPAM Sepaku dapat beroperasi penuh melayani persil dan gedung-gedung di Nusantara.
"Ini air minum, bukan hanya air bersih, karena air dari keran di apartemen dan rumah di IKN langsung dapat diminum,” katanya.
Untuk diketahui, tambahnya, pihaknya terus mengecek kualitas airnya sebelum masuk ke reservoir. Dan berharap air minum ini sudah dapat dimanfaatkan pada beberapa hari ke depan.
Baca Juga: Tempat Judi Online Beromzet Ratusan Juta di Pontianak Digerebek Polisi
2. Berkapasitas 300 liter per detik
Ia mengatakan sistem enyediaan air minum Sepaku terdiri dari IPA berkapasitas 300 liter per detik, pipa transmisi sepanjang 16 kilometer, reservoir dan pipa distribusi sepanjang 22 kilometer.
Sementara itu, pada tahap I ditargetkan akan melayani Kantor dan Istana Presiden, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres), kompleks Kementerian Koordinator satu, dua, tiga hingga empat.
“Lalu melayani Amphitheater, Galeri, Service Area, Hunian ASN, Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) dan fasilitas umum lainnya seperti hotel, sekolah, pertokoan dan rumah sakit,” pungkasnya.
3. Kebutuhan air bersih sangat vital
Plt. Wakil Kepala Otorita IKN, Raja Juli Antoni saat melakukan kunjungan berkunjung ke Sistem Penyediaan Air Minum Intake Sepaku, Jumat (19/7/2024) lalu menegaskan pentingnya kesiapan sarana dan prasarana air bersih.
Menurutnya, kebutuhan air bersih sangat vital untuk menunjang kesuksesan Upacara Perayaan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI yang digelar pertama kali di Nusantara.
"Oleh karena itu, kesiapan ini perlu dikawal dan menjadi perhatian besar pembangunan, utamanya yang saat ini sedang dikerjakan rekan-rekan Kementerian PUPR," pungkasnya
Baca Juga: Mahasiswa di Banjarmasin Sulap Sisik Ikan Gabus Jadi Obat Diabetes