Puluhan Atlet Balikpapan Siap Bertanding di PON XX Papua

Polda Kaltim siapkan personil untuk pengamanan atlet

Balikpapan, IDN Times - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua tahun 2021 tak lama lagi akan segera digelar. Para atlet Balikpapan pun telah mempersiapkan diri untuk bertanding dalam kegiatan olahraga terbesar se-Indonesia ini.

Ketua Harian KONI Balikpappan Muslimin Amin, mengatakan sebanyak 17 cabang olahraga (cabor) yang siap mengikutkan atletnya untuk PON XX, seperti kriket, bola tangan, Muay Thai, bulu tangkis.

“Juga ada lima orang pelatih dari Balikpapan yang akan ikut ke sana,” kata Muslimin, saat ditemui IDN Times, Jumat (11/6/2021).

1. Sebanyak 70 lebih atlet akan ikut dalam PON Papua

Puluhan Atlet Balikpapan Siap Bertanding di PON XX PapuaIlustrasi Pulau Papua (IDN Times/Mardya Shakti)

Dari 17 cabor yang disebutkan oleh Muslimin, diperkirakan nantinya bisa mencapai 70 lebih atlet yang akan turut serta dalam pekan olahraga ini. Saat ini tercatat sudah ada 61 peserta yang mendaftarkan diri dalam kompetisi nasional ini. Ditambah dengan 5 orang pelatih.

“Bisa (kemungkinan) 70 lebih. Sedangkan saat ini sebelum penambahan (cabor) oleh pak Gubernur saja sudah ada 66 orang berikut pelatihnya,” terangnya

Baca Juga: Terpapar Pandemik, PAD Wisata Balikpapan Diprediksi Tak Capai Target

2. Para atlet sedang dalam tahap sentralisasi

Puluhan Atlet Balikpapan Siap Bertanding di PON XX PapuaAcara Festival Cahaya Papua pada Jumat (31/12/2020) malam. (IDN Times/Dok. PB PON Papua).

Tahap persiapan yang tengah dilakukan saat ini adalah sentralisasi oleh KONI Provinsi Kalimantan Timur, dimana para atlet dikembalikan ke daerah masing-masing.

Ia memperkirakan pada bulan Juni ini sentralisasi tersebut akan berjalan kembali untuk bisa memperoleh hasil yang maksimal.

“Karena minimal setiap tiga bulan sekali dilaksanakan sentralisasi untuk dapat hasil yang memuaskan,” jelas dia.

3. Polda Kaltim siap bantu pengamanan atlet

Puluhan Atlet Balikpapan Siap Bertanding di PON XX PapuaKabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana (IDN Times /Hilmansyah)

Terpisah, oleh Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana mengungkapkan, bahwa pihaknya rencananya akan membantu pengawalan para atlet sampai ke Papua.

Menurutnya, per cabang olahraga akan ditempatkan dua personel kepolisian yang akan membantu pengamanan atlet mulai keberangkatan hingga kembali ke Kaltim. Rencana ini juga sebelumnya telah dirapatkan bersama, antara Polri dan KONI terkait bentuk sistem pengamanan.

“Jadi nanti per cabang olahraga kegiatan (pengamanan) khususnya yang kontingen dari Kaltim, berangkat hingga kembali,” tutupnya. 

Baca Juga: Kasus COVID-19 Fluktuatif, Jubir Satgas Kaltim: Warga Jangan Lengah

Topik:

  • Mela Hapsari

Berita Terkini Lainnya