Pengusaha Sabah Minati Peluang Investasi Infrastruktur di IKN 

Pengusaha Sabah juga ingin investasi air bersih di IKN

Balikpapan, IDN Times  - Sejumlah pengusaha asal Malaysia yang bergabung dalam Dewan Perniagaan Bumiputera Sabah menyatakan tertarik untuk berinvestasi dalam pembangunan infrastruktur untuk mendukung rencana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru. 

Hal itu disampaikan Ketua Delegasi Dewan Perniagaan Bumiputera Sabah HJ Muhammad Ampuan Buntar ketika bertemu dengan sejumlah perwakilan asosiasi pengusaha Kalimantan Timur di Novotel Balikpapan pada Kamis (20/2).

“Kami melihat peluang investasi infrastruktur di wilayah Kalimantan Timur, karena untuk melakukan pembangunan khusus ibu kota negara yang baru, dibutuhkan pembangunan infrastruktur,” katanya.

1. Pengusaha dari Sabah hendak melihat potensi yang bisa digarap bersama di IKN baru

Pengusaha Sabah Minati Peluang Investasi Infrastruktur di IKN Delegasi Dewan Perniagaan Bumiputera Sabah saat bertemu pengusaha Kaltim di Novotel Balikpapan (Dok.IDN Times/Istimewa)

Kunjungan para wiraswasta dari Negeri Jiran ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan senada oleh Pemerintah Malaysia beberapa waktu lalu, untuk mendorong kerja sama peluang investasi antara dua wilayah Kaltim dengan Sabah.

Ada beberapa macam peluang investasi yang ditawarkan oleh Pemerintah Malaysia untuk menyambut rencana pembangunan IKN baru di wilayah Kaltim. Selain infrastruktur, ada juga peluang investasi di bidang pertanian dan pariwisata..

“Kami menindaklanjuti kunjungan yang telah dilakukan oleh kementerian Malaysia sebelumnya, makanya kami ajak beberapa pengusaha untuk melihat langsung potensi apa saja yang dapat dikerjasamakan,” ujarnya.

Menurutnya, pertemuan ini merupakan titik awal untuk merealisasikan sejumlah rencana kerja sama pernah dibahas, sehingga dapat berkembang lebih lanjut. “Kami sengaja dapat lebih awal, sehingga dapat melihat peluang investasi yang bisa kami tawarkan langsung ke pengusaha,” imbuhnya.

2. Sebanyak 24 pengusaha Sabah bertemu asosiasi pengusaha di Kaltim

Pengusaha Sabah Minati Peluang Investasi Infrastruktur di IKN Kepala Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia Sartono Hendrarso (Dok.IDN Times/Istimewa)

Sementara itu, Kepala Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia Sartono Hendrarso yang juga hadir dalam kegiatan ini mengatakan, ada beberapa peluang kerja sama yang akan didorong untuk meningkatkan peluang investasi antara Sabah dan Kaltm di antaranya menyangkut sektor perdagangan, pertanian dan pariwisata.

“Ini menjadi titik awal untuk menjalin silaturahmi untuk membuka peluang investasi antara Sabah dengan Kaltim, maka kami bawa delegasi 24 pengusaha dari Sabah untuk bertemu dengan asosiasi pengusaha di Kaltim,” terangnya.

3. Mendorong investasi air bersih di kawasan IKN baru

Pengusaha Sabah Minati Peluang Investasi Infrastruktur di IKN markijar.com

Secara wilayah, Sabah dan Kaltim banyak memiliki persamaan seperti kondisi perekonomian kota yang banyak bergantung hasil minyak dan gas, pertumbuhan bisnis pariwisata serta kebudayaan hampir sama. “Kita hampir mirip-mirip saja, sama dengan Kaltim mereka lebih banyak bergantung pada oil and gas, serta pariwisata. Sedangkan makanan yang mereka konsumsi juga sama,” terangnya. 

Berdasarkan hasil pertemuan yang dilakukan antara perwakilan pengusaha Kaltim dan Sabah, ada beberapa sektor investasi yang akan ditawarkan ke Pemerintah Malaysia seperti peluang investasi penyediaan air bersih di kawasan rencana ibu kota negara baru. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya