Arus Mudik, Polda Kaltim Siagakan Petugas di Kawasan Jalur Macet

Mudik, utamakan keselamatan berlalu lintas, ya guys.

Balikpapan, IDN Times - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kaltim melakukan survei jalan yang dilalui saat arus mudik di wilayah Kalimantan Timur pada musim mudik  dan libur Lebaran 2019 ini.

Survei dilakukan untuk memastikan keadaan dan keamanan jalan raya agar para pengguna jalan tidak khawatir saat melintas. Tidak sedikit jalur lalu lintas Balikpapan - Samarinda yang rusak bahkan longsor.

1. Ada 2 titik ruas jalan rawan longsor

Arus Mudik, Polda Kaltim Siagakan Petugas di Kawasan Jalur Macetunsplash/Julie Tupas

Hasil survei yang dilakukan oleh Ditlantas Polda Kaltim untuk jalur darat arus mudik Lebaran ditemukan ada 2 titik yang mengalami kerusakan, yakni longsor pada bagian sisi jalan.

Lokasi longsor ini berada di jalur Balikpapan menuju Samarinda tepatnya di Kabupaten Kutai Kartanegara pada kilometer 61 dan kilometer 68. Saat ini jalan yang longsor tersebut masih dalam proses perbaikan oleh Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kaltim.

Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengatakan jika saat arus mudik mulai padat dan pekerjaan perbaikan jalan longsor ini belum selesai maka petugas akan disiagakan untuk mengatur lalu lintas 2 titik longsor tersebut.

"Jika pekerjaannya tidak selesai maka kita akan berlakukan buka tutup di kawasan yang longsor tersebut, guna melancarkan arus lalu lintas nantinya, sehingga arus kendaraan tidak terhenti," jelas Ade Yaya Suryana.

Tidak hanya pada jalan longsor, pengemudi juga mesti lebih waspada dan hati-hati pada jalur yang bergelombang, serta jalan dengan tikungan tajam.

Pengemudi juga mesti berhati-hati saat menyalip kendaraan lain dan diharapkan lebih awas terutama di lokasi yang kurang memiliki penerangan jalan pada malam hari. 

Baca Juga: Mau Dapat Tiket Pesawat Lebih Murah Buat Mudik? Catat Dulu Tips Ini

2. Kepolisian juga mendata objek wisata yang ramai dikunjungi saat liburan Lebaran

Arus Mudik, Polda Kaltim Siagakan Petugas di Kawasan Jalur MacetIDN Times/ Mela Hapsari

Selain survei masalah jalan, Ditlantas Polda Kaltim juga melakukan pendataan objek wisata yang ramai dikunjungi saat libur Lebaran di kawasan Kaltim.

Pengamanan selama musim mudik dan libur Lebaran dilakukan secara terpadu antara kepolisian dengan TNI, Dinas Pariwisata, dan instansi terkait lainnya.

Inventarisir ini dilakukan untuk mengetahui pergerakan arus kendaraan baik roda dua maupun roda empat, serta bus yang masuk di objek wisata nantinya. Hal ini penting agar tidak terjadi penumpukan kendaraan, seperti di kawasan Pantai Manggar, Pantai Lamaru, Penangkaran Buaya di Teritip, serta objek wisata lainnya.

"Biasa terjadi penumpukan kendaraan di jalur masuk dan keluar, seperti Pantai Manggar dan Pantai Lamaru yang ada di Balikpapan," ungkap Ade Yaya Suryana.

3.Pos Pelayanan ditempatkan di kawasan rawan kecelakaan

Arus Mudik, Polda Kaltim Siagakan Petugas di Kawasan Jalur Macetunsplash/Joline Torres

Pos pelayanan akan dibangun di lokasi yang rawan kecelakaan dan kemacetan.  Kemacetan sering terjadi di beberapa persimpangan yang ada, seperti pada Jalan Soekarno Hatta, Km 5 arah menuju Kariangau, dan simpang arah pasar Buton, di Jalan Soekarno Hatta Km 4,  Km 12 dan Km 23, Balikpapan.

"Akan ditempatkan beberapa personel , baik dari Satuan Lalu Lintas dan personel Polres dan Polsek sesuai dengan penugasan penempatan nantinya," jelas Ade Yaya Suryana.

Ia menambahkan, untuk titik penempatan dan jumlah Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan akan ditentukan kemudian. Dalam waktu dekat ini, Polda Kaltim akan menggelar Apel Operasi Ketupat dalam rangka menyambut Lebaran tahun ini.

Baca Juga: Pelindo IV Mulai Siaga Arus Mudik di 21 Pelabuhan Kawasan Timur

Topik:

  • Mela Hapsari

Berita Terkini Lainnya