Harga Daging Sapi Melonjak di Balikpapan karena Pasokan Berkurang

Kenaikan harga bersamaan bulan Ramadan

Balikpapan, IDN Times - Harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) melonjak. Memasuki awal bulan Ramadan ini membuat permintaan daging warga Balikpapan meningkat dibanding sebelumnya. 

“Hewan sapi susah dicari, dari juragan harganya juga sudah naik. Sekarang harganya Rp170 ribu per kilogram,” kata salah seorang pedagang daging di Pasar Klandasan Balikpapan Andi, Senin (4/4/2022). 

1. Harga daging sapi segar melonjak jadi Rp170 ribu per kilogram

Harga Daging Sapi Melonjak di Balikpapan karena Pasokan BerkurangPedagang daging sapi segar di Balikpapan Kalimantan Timur, Senin (4/4/2022). Foto istimewa

Harga daging sapi segar di Balikpapan normalnya berada dalam kisaran antara Rp110 ribu hingga Rp135 ribu per kilogram. Tetapi selama awal bulan April ini, terjadi kenaikan harga daging sapi segar di Pasar Pandansari dan Klandasan Balikpapan. 

Harga daging sapi segar menjadi Rp150 ribu hingga Rp170 kilogram per kilogram. 

Andi mengatakan, kenaikan harga daging segar sudah bisa diprediksi sejak beberapa minggu sebelum Ramadan. Hal ini dikarenakan pasokan sapi dari luar pulau Kalimantan mulai berkurang.

Para pedagang di Balikpapan selama ini memperoleh pasokan daging sapi dari Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Baca Juga: Solaria Resto Membuka Outlet di Bandara Sepinggan Balikpapan

2. Sapi dari Gorontalo malah lebih mahal

Harga Daging Sapi Melonjak di Balikpapan karena Pasokan BerkurangPedagang daging sapi segar di Balikpapan Kalimantan Timur, Senin (4/4/2022). Foto istimewa

Andi menambahkan, sebelumnya pasokan sapi didatangkan dari wilayah Gorontalo, namun karena harga yang meningkat dan pasokan sedikit para pedagang daging mengambil sapi dari Kupang.

“Kalau sapi dari Gorontalo bisa sampai Rp200 ribu per kilogramnya,” sebutnya.

Meski harga daging naik cukup tinggi tetapi tidak memberikan dampak langsung terhadap pembeli. Antusias pembeli daging sapi segar di Balikpapan, menurut Andi masih tinggi. 

Meskipun ada saja pembeli yang mengeluh terkait kenaikan harga daging sapi.

“Untuk penjualan sehari sampai 40 kilogram,” kata Andi.

3. Mengandalkan stok daging sapi beku

Salah seorang pedagang daging sapi segar lainnya, Ambar pun mengaku mempunyai permasalahan yang sama. Ia menyebut untuk harga daging beku yang dijual saat ini mencapai Rp130 ribu per kilogram.

“Sulit dapat daging lokal, yang beku saja sampai Rp130 ribu. Stok juga sedikit dua hari habis,” paparnya. 

Para pedagang Balikpapan saat ini terpaksa mengandalkan pasokan stok daging beku maupun sapi yang masih ada sebelumnya. 

Baca Juga: Hadiah Kecil Penghantar Ilmu untuk Anak-Anak Nelayan Balikpapan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya