Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah 

Minimnya peran orangtua dipertanyakan

Samarinda, IDN Times - Dunia pendidikan Kalimantan Timur (Kaltim) tercoreng beredarnya video mesum pelajar SMAN Balikpapan lewat media sosial aplikasi TikTok. Parahnya lagi, video dibuat saat tiga siswa sekolah ternama di Balikpapan ini sedang melaksanakan belajar mengajar daring di sekolah.

Pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim hanya bisa menyayangkan terjadinya peristiwa ini. 

"Anak-anak memang harus digenjot untuk pembinaan karakter dan agama," kata Kadisdikbud Kaltim Anwar Sanusi, Sabtu (21/8/2021). 

1. Pihak sekolah dan dinas terkait diminta menindaklanjuti

Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah Jumpa press video mesum pelajar di Polresta Balikpapan Kaltim, Jumat (20/8/2021). Foto istimewa

Anwar mengatakan, pihak sekolah dan dinas terkait harus secepatnya menindaklanjuti penanganan kasusnya agar tidak berkembang kemana-mana. Pembinaan karakter para siswa harus makin ditingkatkan baik secara virtual maupun proses tatap muka langsung.  

Sebagai catatan, penanganan kebijakan jenjang sekolah menengah atas (SMA) menjadi kewenangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan tingkat provinsi. 

Khususnya soal kasus ini, Anwar mengaku belum menerima laporan secara resmi soal beredarnya video mesum siswa Balikpapan saat menggelar proses belajar secara daring. Selama dua tahun menggelar belajar mengajar online, menurutnya, baru sekali ini ada laporan soal perilaku tak pantas dilakukan siswa. 

Baca Juga: Komplotan Perampok Rumah Mewah Balikpapan, Juga Beraksi di Malaysia 

2. Keputusan pada pihak sekolah dan UPT Pendidikan di Balikpapan

Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah Ilustrasi Pelajar. (IDN Times/Mardya Shakti)

Pihak Disdikbud Kaltim enggan mencampuri terlalu dalam soal penindakan kasus video mesum siswa ini. Anwar mempercayakan penanganan pada sekolah bersangkutan dengan berkoordinasi UPT Pendidikan Cabang Balikpapan. 

“Kalau sanksi terhadap kejadian itu ada ranah sekolah. Setiap sekolah itu ada yang namanya manajemen berbasis sekolah. Sekarang kan juga sudah ada cabang dinas, nah cabang dinaslah yang harus menyelesaikan itu dengan kepala sekolah,” tegasnya. 

Meskipun begitu, Anwar menyesalkan perilaku abai orangtua dalam pengawasan anak-anak selama menjalani belajar secara daring. Dalam kondisi pandemik seperti saat ini, menurutnya peran orangtua sangat penting membantu guru menjalankan belajar secara daring. 

“Pembinaan karakter dan keagamaan itu terutama. Orang tua harus betul betul memperhatikan,” ucapnya.

3. Belum diketahui adakah sanksi dari pihak sekolah

Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah derusumsel.id

Dihubungi di tempat terpihak, Kepala UPT Dinas Pendidikan Kaltim Wilayah 1 Mutanto pun kaget serta belum mengetahui permasalahan dialami salah sekolah terpandang di Balikpapan ini. 

Ia menyerahkan sepenuhnya penanganan pada pihak sekolah. 

“Maaf tentang sanksi itu ada tata tertib sekolah yang jadi panduan. Saya tidak mengikuti perkembangan berita tersebut, mungkin lebih pasnya konfirmasi ke kepala sekolahnya aja," paparnya. 

Meskipun begitu, Mutanto menitipkan pesan agar kasus ini menjadi pembelajaran seluruh sekolah di Kaltim untuk memberikan pendekatan pada siswa dan orangtua murid. Tujuan utamanya agar proses belajar mengajar secara daring di masa pandemik dapat berjalan dengan baik. 

“Mengingatkan kepada seluruh kepala sekolah untuk memberikan edukasi kepada siswa-siswi agar jaga pergaulan, bergaul secara sehat, serta hati hati dalam menggunakan media sosial,” bebernya.

4. Komisi IV DPRD Kaltim sebut, pengawasan orangtua terlalu minim

Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah Ilustrasi menonton video mesum (Unsplash.com/Charles)

Sementara itu, kasus video mesum pelajar SMAN Balikpapan turut jadi kepedulian DPRD Kaltim. Wakil Ketua Komisi 4 Elly Hartati Rasyid kecewa perilaku tak pantas ini dilakukan pelajar dalam proses belajar mengajar. Menurutnya, perbuatan melanggar norma agama itu adalah bukti keteledoran orangtua atau keluarga. 

“Masa pandemik ini memang semua terdampak. Meski begitu, kita sebagai orang yang dewasa tidak boleh kalah. Apa lagi soal pendidikan. Perilaku tak wajar di kalangan pelajar itu, kenapa bisa lepas dari pengawasan orang tua,” sesalnya. 

Meski begitu, Elly juga meminta pihak sekolah mampu secara bijaksana melakukan pembinaan terhadap seluruh siswa terlibat dalam kasus video mesum itu. Tujuan utamanya agar mereka menjadi pribadi yang lebih baik meskipun sudah terkena masalah serius. 

“Ini masuk perlindungan anak. Kita harus betul betul ikut melakukan pembinaan lanjutan. Jangan sampai mereka depresi bahkan sampai putus sekolah,” ujarnya. 

5. Kronologi video mesum siswa SMA Balikpapan

Video Mesum Siswa, Disdik Kaltim Serahkan ke Pihak Sekolah Ilustrasi Pelajar (SMP). IDN Times/Mardya Shakti

Polresta Balikpapan mengamankan pelajar SMAN Balikpapan inisial A (16) menyusul tersebarnya video mesum sepasang remaja di aplikasi Tiktok hingga grup WhatsApp sekolah pada Kamis 13 Agustus 2021. 

Dalam pemeriksaan, ABG ini mengaku video asusila dibuat saat pihak sekolah menggelar belajar online. Selama pelajaran berlangsung, salah satu siswa membuka fitur kamera di layar di mana dia dan pasangannya sedang melakukan aksi asusila sehingga tayang secara live di grup Google Meeting. 

Salah seorang siswa berinisial A pun merekam perilaku tak pantas itu lewat kamera ponsel. 

"Jadi disebar di satu group teman satu sekolah, yang menyebarkan A (16) motif menyebarkan karena tidak sengaja, pada saat sekolah belajar sistem virtual. Dia (pemeran video) menyalakan kamera lalu direkam oleh A katanya iseng,” beber Kapolresta Balikpapan Kombes Pol V Thirdy Hadmiarso.

Thirdy mengatakan, pelaku video mesum dan pihak perekam adegan seluruhnya berstatus anak di bawah umur. Mereka memang teman satu kelas. 

Polisi masih memeriksa pelaku perekaman video serta sepasang remaja yang melakukan hubungan suami istri ini.

 “Ya kami lakukan pemeriksaan juga,” tegasnya. 

Baca Juga: Mesum saat Belajar Daring, Pelajar SMAN Balikpapan Diamankan Polisi

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya