Antisipasi Virus Corona, Bandara APT Pranoto Gunakan Proteksi Ganda
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Samarinda, IDN Times – Meskipun Bandar Udara (Bandara) Aji Pangeran Tumenggung Pranoto tak melayani penerbangan internasional, namun tetap saja bandara yang terletak di kawasan utara Samarinda ini jadi tempat persinggahan atau transit ragam penumpang.
Itu sebabnya, petugas Bandara APT Pranoto mengawasi ketat setiap penumpang yang hendak bepergian ke luar kota Samarinda lewat pendeteksi suhu tubuh thermometer gun. Sebenarnya ini merupakan langkah tambahan, sebab di dalam bandara pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Klas II Samarinda juga bakal memindai penumpang.
“Semua yang akan memasuki ruang check in baik penumpang maupun petugas mulai akan melalui pemeriksaan terlebih dahulu oleh petugas,” ucap Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) APT Pranoto Samarinda Dodi Dharma Cahyadi dalam keterangan persnya yang diterima IDN Times pada Senin (16/3).
1. Bandara APT Pranoto Samarinda mengawasi ketat penumpang dengan thermometer gun
Tak hanya itu, kata dia, selain meningkatkan pemeriksaan penumpang dengan thermometer gun, petugas bandara pun telah berkoordinasi dengan fasilitas-fasilitas kesehatan terdekat sebagai langkah lanjutan jika nantinya ada penumpang atau petugas yang terdeteksi memiliki suhu tubuh tinggi dan mengarah ke gejala virus corona lainnya seperti batuk hingga sesak napas.
“Sebagai pelayan masyarakat, saya harap para petugas selalu menjaga daya tahan tubuh seperti menjaga pola makan sehat, memakai masker dan rajin mencuci tangan,” pintanya.
2. Hand sanitizer juga tersedia bagi para penumpang dan petugas bandara
Tak hanya itu, Bandara APT Pranoto juga menyediakan hand sanitizer di 13 titik bandara demi membunuh virus corona. Belasan titik itu tersebar di area check in, bagian keberangkatan, ruang tunggu penumpang, area kedatangan, pengambilan bagasi, boarding room dan area komersial. Masing-masing lokasi tersedia 2-3 hand sanitizer.
“Bandara sebagai tempat yang disinggahi oleh banyak orang setiap hari, jadi tak ada satu jenis virus atau bakteri saja yang ada,” imbuhnya.
Baca Juga: Hadapi Ancaman Virus Corona, Kaltim Tetapkan Status Lockdown Lokal
3. Pembersih tangan disebar demi mengurangi penyebaran virus corona
Dia menambahkan, penyediaan cairan pembersih tangan itu bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona sebab di bandara interaksi dilakukan dengan banyak orang.
“Sekali lagi, jaga kondisi tubuh dan rajin cuci tangan,” pungkasnya.
Baca Juga: Diisukan Positif Virus Corona, Ini Kata Wagub Kaltim Hadi Mulyadi