Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!

Atur pemakaian gadget agar tidak mendapatkan efek samping

Penggunaan gadget sangat berpengaruh terhadap kehidupan setiap orang. Banyak orang yang memanfaatkan gadget sebagai sumber penghasilan. Namun tidak sedikit pula efek samping yang didapatkan jika tidak bijak menggunakan gadget.

Dalam menggunakan gadget, perlu mengatur banyak hal. Termasuk mengatur keuangan untuk pembelian paket internet, mengatur penggunaan aplikasi, penggunaan HP dan sebagainya.

Berikut efek samping penggunaan gadget yang berlebihan, yuk simak!

1. menimbulkan efek kecanduan.

Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!pixabay

Dalam masa yang serba modern seperti ini, memang gadget sangat sulit untuk dihindari. Maka dari itu, kita harus benar-benar memperhatikan tentang penggunaan gadget. Karena gadget dapat menimbulkan berbagai dampak salah satunya adalah kecanduan. Seseorang atau bahkan anak kecil sekalipun akan lupa terhadap lingkungan sekelilingnya jika di sibukkan oleh gadget.

Seseorang yang kecanduan gadget akan merasa dirinya seolah ada yang kurang jika tidak memegang gadget. Seseorang tersebut akan mencari gadget nya bagaimanapun caranya. Maka dari itu kita harus benar-benar membatasi penggunaan gadget.

2. Efek pornografi

Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!pixabay

Internet sekarang sudah bisa di akses oleh siapapun di manapun dan kapanpun. Dan tidak menutup kemungkinan hal-hal buruk juga terdapat di dalamnya. Bahaya pornografi terhadap anak usia dini sangat sulit untuk di sembuhkan (bahkan tidak bisa).

Jika seorang tercandu pornografi saat belum waktunya akan menimbulkan kerusakan pada otak yang akan berakibat pada kemampuan belajarnya.  Seseorang yang telah kecanduan pornografi akan terus ingin melihat hal itu. Dan sekarang sangat mudah untuk mengaksesnya di internet.

Baca Juga: 98 Persen Anak di Samarinda Sudah Punya Akta Kelahiran

2. sampah elektronik semakin meningkat

Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!pixabay

Di karenakan zaman yang semakin modern maka perubahan gadget pun ikut berubah semakin canggih dan mahal. Dikarenakan fitur yang akan di dapatkan juga akan semakin meningkat. Zaman sekarang orang lebih memilih membeli gadget baru ketimbang di perbaiki yang lama. Dan memilih membuang gadget yang sudah tidak dipakainya.

Dan karena banyak pembuangan membuat sampah elektronik semakin banyak. Akan banyak tempah terpakai hanya untuk tempat pembuangan. Dan orang orang akan merasa terganggu terhadap hal itu maka mereka akan membakar dan akan menyebabkan banyak kabut asap yang tebal dan mengurangi jarak pandang dalam kehidupan di lingkungan tempat tinggal. Yang lebih buruk. bisa memicu terjadinya kebakaran dengan skala lebih besar yang terjadi.

4. Kurangnya ilmu pengetahuan

Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!pixabay

Kurangnya ilmu pengetahuan hanya karena tidak belajar terlalu banyak bermain gadget. Karena gadget membuat seseorang kecanduan. Hingga lupa akan waktu, tempat, dan kondisi. Anak-anak di jaman sekarang sangat kurang pengetahuan tentang kehidupan. yang seharusnya kelas 4 sudah bisa perkalian sekarang belum dan hampir tertinggal dengan temannya hanya karena tidak belajar terlalu lama bermain gadget.

Jika terus dibiarkan begitu saja tanpa ada yang memantau otak mereka akan di penuhi dengan gadget dan sulit untuk menerima pelajaran yang seharusnya ia sudah bisa. Dan akan semakin memendam bakat yang ia bisa jika tidak segera di asah.

5. game online

Efek Samping Penggunaan Gadget, Kamu Wajib Tahu!pixabay

Belakangan ini banyak berita yang terdengar dan tidak asing di lingkungan kita yang mempermasalahkan game online dan bukan hanya menghabiskan waktu tetapi juga terkadang uang dan kesempatan.

Banyak game sekarang yang memperjualbelikan diamond yang di beli dengan uang. dan tidak jarang banyak anak kecil bermain game online dan ingin membeli sesuatu di game online tersebut. Dikarenakan dia tidak punya uang maka dia akan menghalalkan segalanya untuk mendapatkannya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Dokter Gigi di Samarinda

M wahyu Mubarokatihim Photo Community Writer M wahyu Mubarokatihim

fllw ig : wahyumubarok04

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha
  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya