Mengenal Gunung Beriun yang Asri di Kalimantan Timur

Gunung yang menantang dengan aneka flora dan fauna

Tidak banyak yang mengenal Gunung Beriun yang berada di Kalimantan ini. Pasalnya belum banyak pendaki yang menginjakkan kaki di gunung ini, sehingga tidak heran kontur tanahnya cukup sulit.

Lokasi gunung masih tersembunyi dan belum diketahui oleh banyak orang. Gunung Beriun merupakan hutan basah yang menyimpan banyak air bagi kehidupan di sekitarnya.

1. Lokasi dan rute

Mengenal Gunung Beriun yang Asri di Kalimantan TimurGoogle Map

Salah satu gunung yang ada di daerah Kalimantan ini mempunyai ketinggian 1261 Mdpl. Gunung Beriun belum menyimpan catatan pendakian dan baru pertama kalinya dikunjungi pada tahun 2016. 

Jalur medan menuju ke lokasi sangat sulit dengan vegetasi rapat dan membutuhkan perjuangan ekstra untuk sampai puncak. Dalam membuka jalur Gunung Beriun membutuhkan waktu hingga 10 hari lamanya.

Keberangkatan yang dimulai dari Kota Balikpapan bisa menggunakan jalur darat dengan memakan waktu 8 jam ke Sangatta, Kutai Timur. Setelah di Sangatta kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju Desa Karangan.

Sesampainya di perkampungan dilanjutkan dengan jalan kaki dan memulai trekking. Tidak hanya melewati medan yang terjal namun juga harus menyusur sungai, melewati jurang curam, hutan tropis dan semuanya itu masih asli belum ada yang menjamahnya.

Keberadaan Gn. Beriun di Desa Karangan Dalam, Karangan, Kutai Timur, Kalimantan Timur. Gunung ini berada di kawasan pegunungan karts atau kapur Sangkulirang Mangkalihat.

Untuk menuju ke puncak gunung kamu akan melalui perjalanan panjang yang melelahkan. Sehingga pastikan sudah siap mental dan fisik untuk menuju ke Gunung Beriun di Kalimantan Timur.

Baca Juga: ASN Balikpapan Diminta Cuti Bersama Sesuai Ketentuan

2. Pesona Gunung

Mengenal Gunung Beriun yang Asri di Kalimantan Timuralodokter.com

Gunung Beriun bukan sebagai gunung yang dijadikan untuk wisata publik dengan melihat lokasinya cukup eksteim dan sangat tersembunyi. Untuk menjangkau gunung ini dibutuhkan tim dengan keahlian khusus agar bisa sampai di puncak gunung.

Meskipun begitu, gunung karts ini mempunyai keunikan dan pesona yang berbeda dengan gunung lain. Medannya masih alami dan belum terjamah oleh manusia.

Gn. Beriun yang berada di Kutai Timur ini merupakan gunung dengan kontur tanah dan paling tinggi di Kawasan Karst Sangkulirang. Gununf Beriun masuk dalam sub kawasan Karts atau pegunungan kapur Sangkulirang.

Di mana pegunungan tersebut meliputi Gununf Beriun itu sendiri, Batu Tondoyan, Batu Gergaji, Batu Pangadan, dan Batu Tutunambo. Keunikannya Gn. Beriun menjadi satu-satunya puncak yang mempunyai kontur tanah sehingga banyak keanekaragaman hayati di dalamnya.

3. Keanekaragaman hayati

Mengenal Gunung Beriun yang Asri di Kalimantan TimurPixabay

Gunung Beriun masuk dalam kawasan pegunungan karts, meskipun begitu puncaknya masih mempunyai kontur tanah. Dalam melakukan pendakian ke gunung ini kamu akan menemukan banyak hal menarik.

Seperti halnya belum teridentifikasi sebab tidak ada catatan penelusuran ke Gunung Beriun dan baru pertama kalinya pada tahun 2016. Untuk menuju ke gunung ini harus membuka jalur sendiri karena tidak ada jalur khusus seperti gunung yang lainnya.

Dalam perjalanan pendakian ke Gunung Beriun kamu akan menemukan banyak keanekaragaman hayati yang masih alami. Seperti halnya anggrek hitam, aneka macam lumut di bebatuan dan pohon, anggrek kuping besar, hingga vegetasi kecil.

Demikianlah uraian mengenai Gunung Beriun yang ada di Kutai Timur, Kalimantan Timur. Salah satu gunung yang masuk dalam kategori pegunungan Karts namun masih memiliki kontur tanah dan menyimpan banyak keanekaragaman hayati.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Dokter Gigi di Samarinda

Topik:

  • Linggauni

Berita Terkini Lainnya