5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024

Mana yang paling kamu tunggu?

Samarinda, IDN Times - Drama Cina menjadi salah satu tayangan yang selalu dinantikan oleh penggemarnya. Ada beragam platform yang menayangan drama-drama ini, salah satunya iQiyi yang juga jadi situs streaming populer di Indonesia. Di platform ini kamu bisa menyaksikan berbagai judul drama Cina seru.

Di setiap bulannya juga ada drama baru yang ditayangkan, sehingga kamu gak perlu ketinggalan. Bulan September ini ada berbagai drama baru iQiyi yang ditayangkan, genrenya juga menarik. Penasaran apa saja drama iQiyi September 2024? Simak daftar selengkapnya di sini.

1. "Wind Direction"

5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024poster drama Wind Direction (instagram.com/iqiyi_indonesia)

Drama pertama ada "Wind Direction" yang mengisahkan keluarga tiga generasi hidup di lingkungan ladang minyak. Cheng Miao Miao (Sun Qian) dan Cheng Ya Ya (Li Qi) menjalani kehidupan dewasa. Mereka dua bersaudara yang kerap membuat onar sehingga ayah dan ibunya merasa begitu khawatir.

Cheng Miao Miao sendiri dekat dengan Li Si (Zhai Zi Lu) yang merupakan teman masa kecilnya. Mereka merencanakan liburan musim panas saat libur sekolah nantonya. Tapi sungguh disayangkan karena rencana tersebut gagal. Kamu akan menyaksikan kehidupan masa muda dalam drama ini.

2. "Debit Queen"

5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024poster drama Debit Queen (instagram.com/iqiyi_indonesia)

Drama selanjutnya adalah "Debit Queen" yang menghadirkan kisah cinta beda status. Xu Zi Lu (Zhao Yi Qin) merupakan seorang saudagar kaya dan Ling Se (Li Jia Qi) berasal dari keluarga sederhana. Di usianya yang ke 18 tahun ini, Ling Se berencana hidup bebas sehingga ia ingin keluar dari rumah.

Keinginanya tersebut memang terkesan tak bijaksana. Sampai akhirnya ia bertemu dengan Xu Zi Lu, sosok yang dikenal tak pernah berinteraksi dengan perempuan. Siapa sangka di pertemuan ini Xu Zi Lu mengajak Ling Se untuk menikah. Ia punya maksud tersendiri yang nantinya justru saling mengembangkan perasaan.

Baca Juga: Panduan Lengkap, Toko Bahan Kue Terbaik di Samarinda

3. "Go East"

5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024poster drama Go East (instagram.com/iqiyi_indonesia)

"Go East" menghadirkan kisah empat sekawan dalam membela negaranya. Yuan Mo (Tan Jian Ci) hidup pada Dinasti Dayang, ia bekerja sebagai diplomat Kerajaan Yong. Ada juga pengungsi dari negara bagian Yanle yang bernama A Shu (Zhou Yiran). Pertemuan awal keduanya diwarnai pertengkaran karena saat itu A Shu dituduh Yuan Mo sebagai penyelinap.

Pertengkaran tersebut membuat Wang Kun Wu (Du Chun) dihukum. Suatu hari takdir berubah, di mana A Shu jadi pelayan Yuan Mo dan Wang Kun Wu sebagai atasannya. Ada juga Yu Chi Hua (Adi Kan)  yang berasal dari keluarga bangsawan. Mereka berempat akan bertanggungjawab menangani masalah diplomatik kerajaan.

4. "Dark Night and Dawn"

5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024cuplikan drama Dark Night and Dawn (instagram.com/iqiyi_indonesia)

Pada tahun 1943 terjadi sebuah ledakan di Shanghai. Hal ini menyebabkan pertarungan antara anggota gerakan bawah tanah Komunis bernama Lu Zheng Yang (Nie Yuan) dan Lin Shao Bai (Chen Zhe Yuan) yang merupana polisi. Mereka berusaha menunjukkan keahlian masing-masing sebagai jagoan di bidangnya.

Enam tahun kemudian, Lu Zheng Yang menjadi bagian dari biro keamanan publik merekrut Lin Shao Bai setelah penyaringan yang ketat. Mereka bekerjasama untuk melawan musuh yang bersembunyi di kegelapan. Dari awalnya lawan, keduanya menjadi rekan seperjuangan yang punya misi sama.

5. "Fateful Love"

5 Drama Cina iQiyi yang Tayang di September 2024poster drama Fateful Love (instagram.com/iqiyi_indonesia)

Kisah dimulai dari Han Zi Jing (Zhu Xu Dan) yang merupakan putri haram perdana menteri. Ia dipertemukan takdir dengan Jun Bei Ye (Zhang Han) yang dikenal sebagai Dewa Perang. Sebuah kejadian tak terduga membuat keduanya harus bekerjasama. Meski awalnya muncul keraguan tapi mereka harus melawan hal tersebut.

Han Zi Jing sempat kesulitan tapi ia bisa melawan semua itu. Jun Bei Ye juga mengerahkan segala cara untuk keberhasilan misinya dan melindungi Han Zi Jing. Dari sinilah kisah mereka dimulai karena keduanya mulai saling mengembangkan perasaan masing-masing.

Ketiga drama iQiyi di atas sama-sama menarik sehingga pantang untuk dilewatkan. Buat kamu penggemar drama kolosal, maka ini jadi kesempatan emas buat segera streaming di iQiyi. Ada "Debit Queen" dan "Go East" yang sudah tayang, jangan lewatkan juga "Wind Direction" yang tayang bulan ini.

Baca Juga: 10 Lokasi Kuliner di Samarinda yang Sajikan Ragam Menu Enak

Risma Fadilla Photo Community Writer Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya