Jane Shalimar Meninggal Terpapar COVID-19, Ini Karier dan Cintanya

Perjalanan karier dan cinta Jane Shalimar

Artis Jane Shalimar  meninggal dunia di RS JMC Buncit Jakarta pada Minggu (4/7/2021) pukul 04.20 WIB. Artis sekaligus politikus Partai Demokrat sempat dilaporkan kritis setelah positif terpapar  virus COVID-19

"Pagi ini, 4 Juli 2021 pukul 04:20 WIB sahabat kami Jane Shalimar telah dipanggil oleh Tuhan. Mohon doanya dan dibukakan pintu maaf apabila almarhumah punya salah selama hidupnya," demikian cuit rekannya di Partai Demokrat Jansen Sitindaon lewat Twitter.

Ia mengenang Jane sebagai sosok orang yang baik. "Kamu selalu senyum kalau jumpa kami. Semoga jalanmu dilapangkan, Jane," kata Jansen lagi. 

1. Meninggal usia 41 tahun

Jane Shalimar Meninggal Terpapar COVID-19, Ini Karier dan Cintanyainstagram.com/msuorganizer

Jane berpulang menginjak usia 41 tahun meninggalkan seorang anak dari pernikahan pertamanya dengan Vebriyanto Indah Kusuma. Sempat terjadi drama perebutan anak imbas dari perpisahan pasangan ini pada tahun 2006. 

Dalam perjalanannya, Jane sempat dikabarkan beberapa kali menikah resmi maupun siri. Setelah berpisah dengan Vebriyanto, ia menikah siri dengan Bobby Syailandendra hingga dengan Didi Mahardika. 

Jane pun sempat dekat dengan aktor laga Iko Uwais.

Terakhir ini, ia akhirnya menikah dengan seorang pengusaha Bandung, Arsya Wijaya yang dikenalkan dari seorang temannya. 

Baca Juga: Rachmawati Soekarnoputri, Putri Presiden Pertama Indonesia Wafat 

2. Meninggal dunia setelah dilaporkan positif terpapar COVID-19

Jane Shalimar Meninggal Terpapar COVID-19, Ini Karier dan Cintanyainstagram.com/svarga_photography

Jane Shalimar sempat dilaporkan kritis setelah terpapar virus COVID-19. Perjuangannya tak mudah, di mana ia kesulitan memperoleh ruang perawatan yang kosong di Rumah Sakit Fatmawati Jakarta Selatan. 

Seluruh kota di Indonesia sedang dalam lonjakan pasien positif terpapar COVID-19 termasuk di antaranya terjadi di Jakarta. Saturasi oksigen Jane pun sempat drop di angka 90-91. 

3. Terpapar COVID-19 sejak 24 Juni 2021 lalu

Jane Shalimar Meninggal Terpapar COVID-19, Ini Karier dan CintanyaJane Shalimar meninggal dunia (Instagram.com/janeshalimar_1/)

Jane dinyatakan positif COVID-19 sejak 24 Juni 2021 lalu. Kabar itu dikonfirmasi oleh sahabat Jane, Olive hingga adik Jane. Kondisi perempuan berusia 41 tahun itu dikabarkan sempat memburuk.

Ia sempat memilih menjalani isolasi mandiri. Tetapi, pada 28 Juni 2021 lalu kondisinya drop dan dilarikan ke rumah sakit. Ia sempat tidak mendapatkan kamar di sejumlah rumah sakit.

Pada akhirnya, Jane bisa dirawat di UGD Rumah Sakit Fatmawati Jakarta Selatan. Saat saturasi oksigennya sedang turun, Jane sempat kesulitan mendapatkan tabung oksigen. Namun, perawatan Jane kemudian dipindahkan ke RS JMC Buncit hingga menutup mata di sana.

Menurut Jansen, pemakaman akan dilakukan pada hari ini di TPU Jeruk Purut dengan menggunakan protokol COVID-19.

4. Perjalanan karier Jane Shalimar di dunia hiburan dan karier politik

Jane Shalimar Meninggal Terpapar COVID-19, Ini Karier dan CintanyaJane Shalimar meninggal dunia (Instagram.com/janeshalimar_1/)

Jane Shalimar mulai terjun ke dunia hiburan tanah air sejak tahun 2000-an silam. Ia membintangi sejumlah cerita sinetron, film, bintang iklan, penyiar radio, hingga dunia presenter. 

Setelah beberapa kali pernikahannya, karier dunia hiburan Jane meredup hingga memutuskan vakum. Pada tahun 2018, ia pun memutuskan terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri menjadi calon legeslatif DPRD Jawa Barat. 

Tetapi, menurut Jane sebelum mendaftar jadi calon anggota legislatif, ia sudah bergabung menjadi kader Partai Demokrat dua tahun sebelumnya. 

"Persiapan saya sudah dua tahun dengan bergabung di Partai Demokrat, melibatkan diri dan aktif sebagai kader dan pengurus di struktur DPP sebagai Ketua Bidang Pemberantasan Narkoba, Wasekjen dan Angkatan Muda Demokrat," katanya saat itu. 

Ia datang melakukan pendaftaran dengan menggunakan jas warna biru khas Partai Demokrat. Ia mengikuti masukan koleganya yang menyarankan segera mendaftar. Ketika itu, ia mengaku siap berjuang untuk Partai Demokrat dan Kota Depok. 

"Saya akan lebih banyak menitikberatkan pada perempuan, anak dan sosial,” tutur Jane ketika itu. 

Keputusan Jane untuk mendaftar sebagai calon anggota DPRD Depok lantaran sebelumnya sempat maju untuk daftar menuju ke Senayan dari Partai Nasional Demokrat. Namun, ia gagal. 

Baca Juga: 10 Kemesraan Jenita Janet dan Suami yang Baru Beli Peternakan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya