Comscore Tracker

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapan

Menjadi rekomendasi para gamer setempat

Balikpapan, IDN Times - PlayStation (PS) adalah game yang sudah populer sejak lama, bahkan hingga kini. Meski kini game mobile semakin banyak dan populer, PS tidak kehilangan penggemar. Buktinya lokasi penyewaan PS di berbagai kota masih banyak dan selalu ramai pengunjung.

Di Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) misalnya, rental-rental PS dengan mudah dijumpai bahkan kebanyakan buka 24 jam.

Berikut 10 tempat rental PS di Balikpapan yang bisa kamu kunjungi:

1. Fathan PlayStation

10 Tempat Penyewaan PlayStation di BalikpapanPlayStation

Rental PS satu ini bisa dibilang terlengkap dan paling update di Kota Balikpapan. Pelayanannya juga bagus dan buka 24 jam dengan harga terjangkau. Alamatnya ada di Gang Langgar Gunung Samarinda, Balikpapan Utara.

Kekurangan tempat ini hanya tempat parkir yang sempit, selebihnya bisa dibuktikan sendiri.

2. RGB PlayStation

10 Tempat Penyewaan PlayStation di BalikpapanIlustrasi penyewaan permainan game PlayStation. Foto dok

Lokasi RGB PlayStation ada di tepi Jalan Raya Karangrejo Balikpapan Tengah. Tempatnya nyaman dan bersih pastinya cocok untuk menikmati keseruan bermain game dengan harga terjangkau. Buka setiap hari dari pukul 10 pagi hingga 10 malam.

3. Nusantara Home

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapanplaystation.com

Alternatif menikmati keseruan bermain PS bisa didapat di Nusantara Home. Tempat rental PS yang memberi pelayanan ramah dan harga yang murah, sayangnya tempatnya agak sempit. Alamatnya ada di Jalan MT Haryono Damai Balikpapan Selatan.

4. GNA Game

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapanindosport.com

Lokasi GNA Game awalnya adalah usaha mebel yang sudah disulap menjadi rental game. Tempatmya sangat nyaman, tidak heran jika tempat ini menjadi tempat favorit gamer di daerah Sepinggan Balikpapan.

Alamat lengkapnya ada di Jalan Ruhui Rahayu II No 36 Sepinggan Balikpapan Selatan.

5. Galaxy PS

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapanhypebeast

Ketika menghabiskan waktu bermain PS sangat lama, sering kali merasa lapar dan haus. Maka jangan khawatir, sebab di Galaxy PS tersedia beragam makanan dan minuman ringan. Tidak heran jika gamer betah berlama-lama di sini.

Buka 24 jam dengan alamatnya ada di Batu Ampar Balikpapan Utara.

Baca Juga: 10 Tempat Romantis di Balikpapan yang Menawarkan Nuansa Keintiman

6. Graboys

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapanhypebeast

Graboys ada di Jalan Abdi Praja Blok H 1 No 139 Kelurahan Sepinggan Kecamatan Balikpapan Selatan. Lokasinya terbilang cukup strategis karena berada di dekat  SMAN 5 dan SMPN 18 Balikpapan.

Harganya sangat terjangkau hanya Rp5 ribu per jam dan buka 24 jam. Tersedia pula aneka camilan dan minuman untuk teman bermain game.

7. GOPS

10 Tempat Penyewaan PlayStation di BalikpapanPixabay

Menyewakan perangkat PS 4, GOPS selalu ramai setiap harinya. Agar mendapat tempat sebaiknya kamu booking dulu. Tempat yang nyaman dan bersih membuat tempat ini disukai para gamer.

Lokasinya ada di Jalan Marsma R Iswahyudi No 105 Sepinggan Balikpapan Selatan.

8. Bowo

10 Tempat Penyewaan PlayStation di Balikpapanteropongbisnis.com

Tempat wajib bagi yang ngaku pro player di Kota Balikpapan. Rental satu ini memang cukup hits sebab sering kali menjadi tempat pertandingan game online. Tempatnya yang nyaman dan update serta harga yang ramah di kantong.

Alamatnya di Jalan Impres III No 49 Gang Radix Muara Rapak Balikpapan Utara.

9. Delila

10 Tempat Penyewaan PlayStation di BalikpapanPlayStation

Referensi rental PS di Balikpapan selanjutnya adalah Delila. Berada di lokasi strategis di Jalan Jenderal Sudirman Klandasan Ilir Kota Balikpapan.

Tempatnya cukup nyaman dan pastinya harganya terjangkau.

10. Risky

10 Tempat Penyewaan PlayStation di BalikpapanPlayStation 3 (PS3) / PlayStation.com

Rental PS yang cukup luas dengan dua lantai ada di Gunungsari Ulu Balikpapan Tengah. Selain tempatnya nyaman gamenya paling update dan harga sewanya sangat ramah di kantong pelajar.

Itulah deretan tempat rental PS di Kota Balikpapan. Jika kamu gamer Balikpapan pasti tahu tempat-tempat di atas.

Baca Juga: 10 Hotel di Dekat Bandara Sepinggan Balikpapan Paling Nyaman

Topic:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya