Pontianak, IDN Times - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang hingga kini masih berjalan, ternyata punya pengaruh terhadap pergerakan inflasi di daerah. Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menuturkan bahwa program MBG berpengaruh terhadap inflasi, khususnya pada komoditas kebutuhan pokok.
Kepala BPS Kalbar, Muh Saichudin, membenarkan bahwa menu yang disajikan dalam program MBG sebagian besar adalah bahan pangan pokok yang selama ini menjadi komponen utama inflasi, salah satunya telur ayam ras.
“Kalau terkait dengan inflasi tentunya sangat berpengaruh. Karena kan menu-menunya ya kebutuhan pokok ya. Utamanya yang kemarin kita soroti, yang kita lihat di lapangan itu terkait dengan telur ayam ras,” ucapnya, Selasa (13/1/2026).
