Daftar Tanah Milik Prabowo Menurut LHKPN

Prabowo juga diketahui menjadi bos sejumlah perusahaan

Jakarta, IDN Times - Calon presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam debat capres kedua, Minggu (17/2) malam, mengatakan bahwa Prabowo Subianto memiliki lahan hutan seluas 220 ribu hektare di Kalimantan Timur dan 120 ribu hektare di Aceh.

"Pak Prabowo punya lahan yang sangat luas di Kalimantan Timur, sebesar 220 ribu hektare dan Aceh Tengah 120 ribu hektare. Saya hanya ingin menyampaikan bahwa pembagian seperti ini tidak dilakukan pada masa pemerintahan saya," ujar Jokowi saat debat capres kedua.

Prabowo pun mengakui keberadaan tanah tersebut dan menyatakan siap mengembalikan tanah itu, karena stastusnya HGU (Hak Guna Usaha).

"Tentang tanah yang saya kuasai, itu benar tapi itu adalah HGU, itu milik negara," jelas Prabowo.

Namun, berdasarkan penelusuran di Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Prabowo, tanah di Kaltim dan Aceh Tengah itu tidak tercantum di LHKPN. 

Ketua Umum Partai Gerindra itu tercatat hanya memiliki sejumlah tanah dan bangunan di Bogor dan Jakarta. Berikut daftarnya:

1. Tanah dan bangunan seluas 841 m2/580 m2 di Jakarta
Selatan hasil hibah tanpa akta senilai Rp24 milliar 845 juta 605 ribu

2. Tanah seluas 48970 m2 di Bogor senilai Rp6 milliar 465 juta 560 ribu

3. Tanah seluas 8905 m2 di Bogor senilai Rp5 milliar 467 juta 670 ribu

4. Tanah dan bangunan seluas 8365 m2/2175 m2 di Jakarta
Selatan senilai Rp124 milliar 764  juta 195 ribu

5. Bangunan seluas 760 m2 di Bogor senilai Rp5 milliar

6. Tanah Seluas 2100 m2 di Bogor senilai Rp45 milliar

7. Tanah dan bangunan seluas 1 m2/180000 m2 di Bogor senilai Rp15 milliar

8. Tanah dan bangunan seluas 1 m2/61 m2 di Bogor senilai Rp400 juta

9. Tanah dan Bangunan seluas 10.000 m2/800 m2 di Bogor senilai Rp3 milliar 

10. Bangunan seluas 500 m2 di Bogor senilai Rp500 juta

Selain memiliki tanah dan bangunan, Prabowo juga diketahui memimpin sejumlah perusahaan. 

Berdasarkan penelusuran IDN Times di situs Prabowosubianto.info, mantan Danjen Kopassus itu menjadi bos Perusahaan Migas Karazanbasmunai di Kazakhstan, PT Tidar Kerinci Agung di Sumatera Barat, PT Nusantara Energy, dan PT Jaladri Nusantara.

Baca Juga: Prabowo Diserang, BPN: Biar Rakyat yang Menilai

Topik:

  • Ester Ajeng

Berita Terkini Lainnya