Balikpapan, IDN Times – Kantor Pos Cabang Utama (KCU) Balikpapan memastikan siap menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Kesra (BLT Kesra) senilari Rp900 ribu dari pemerintah pusat begitu proses dan petunjuk pelaksanaan resmi diterbitkan. Hingga kini, pihak Kantor Pos belum menerima instruksi teknis terkait jadwal maupun mekanisme penyaluran.
Meski begitu, kesiapan teknis dan sumber daya telah disiapkan. Kantor Pos Balikpapan menegaskan telah terbiasa menjadi mitra pemerintah dalam penyaluran berbagai bantuan, baik tunai maupun non-tunai, di seluruh wilayah kerja Kalimantan Timur.
