Samarinda, IDN Times – Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) H. Seno Aji menyerukan pesan tegas untuk menghentikan perundungan (bullying) dan menjunjung tinggi keberagaman. Pesan tersebut ia sampaikan dalam acara puncak Diversity, Equity, and Inclusion (DEI) Move 2025 yang digelar PT PAMA di Swiss-Belhotel Samarinda, Rabu (15/10/2025).
Pemerintah Provinsi Kaltim memberikan apresiasi kepada PT PAMA atas komitmennya mengangkat isu keberagaman melalui program ini. Menurut Seno, kegiatan seperti DEI Move penting untuk mendorong keseimbangan, inklusivitas, dan kebebasan berekspresi bagi generasi muda, terutama kalangan pelajar.
“Saya berharap program ini bisa membina dan mendidik pelajar agar tidak melakukan bullying antar sesama,” tegas Seno dalam akun IG Pemprov Kaltim.