Pemkab PPU Terima Hibah Tiga Unit Motor Pengangkut Sampah 

Pemberian hibah dari KLHK untuk pengelolaan sampah

Penajam, IDN Times - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menghibahkan tiga unit motor pengangkut sampah kepada Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim). Bantuan Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Bahan Berbahaya dan Beracun (PSLB3) Tahun 2022 ini diserahkan kepada Penjabat Bupati PPU Makmur Marbun pada Senin, 15 Januari 2024.

"Bantuan hibah ini adalah bagian dari kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah untuk meningkatkan pengelolaan sampah di seluruh wilayah, termasuk di Kabupaten Penajam Paser Utara. Saya mengucapkan terima kasih kepada KLHK atas kontribusinya," ungkap Makmur Marbun.

1. Sebelumnya telah terima bantuan alat berat

Pemkab PPU Terima Hibah Tiga Unit Motor Pengangkut Sampah Pj Bupati PPU, Makmur Marbun serahkan secara simbolis motor pengangkut sampah bantuan hibah dari KLHK kepada seorang petugas kebersihan (IDN Times/Ervan)

Sebelumnya, pemerintah kabupaten juga menerima bantuan alat berat seperti ekskavator dan bulldozer dari pemerintah pusat, yang telah membantu dalam memperbaiki infrastruktur pengelolaan sampah dan lingkungan.

Hari ini, penerimaan bantuan tiga motor pengangkut sampah menjadi tambahan positif dalam upaya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di PPU. 

“Kami mengucapkan terima kasih khusus kepada Menteri LHK, Ibu Siti Nurbaya Abu Bakar, atas perhatian dan dukungan berkelanjutan terhadap pembangunan di daerah ini,” tambahnya.

Baca Juga: Gas Subsidi Langka, Pj Bupati PPU Sidak Agen dan Pangkalan 

2. Cerminkan perhatian serius

Pemkab PPU Terima Hibah Tiga Unit Motor Pengangkut Sampah Pj Bupati PPU, Makmur Marbun (IDN Times/Ervan)

Makmur menekankan bahwa bantuan ini tidak hanya berupa alat berat, tetapi juga mencerminkan perhatian serius terhadap upaya pemerintah kabupaten dalam menjaga kelestarian lingkungan.

"Ini adalah komitmen kami untuk terus bekerja keras sebagai penjabat kepala daerah," tegasnya.

Dia berharap, dengan adanya bantuan ini, pengelolaan sampah di Penajam Paser Utara dapat ditingkatkan lebih lanjut, menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.

3. Percayalah Tuhan mencatat setiap amal baik

Pemkab PPU Terima Hibah Tiga Unit Motor Pengangkut Sampah Petugas kebersihan Pemkab PPU (IDN Times/Ervan)

Makmur juga memberikan pesan semangat kepada para petugas kebersihan, menyadari bahwa pekerjaan mereka mungkin tidak selalu mendapatkan penghargaan di dunia ini, namun meyakinkan mereka bahwa Tuhan mencatat setiap amal baik yang telah dilakukan.

"Kepada para petugas kebersihan, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya. Meskipun pekerjaan kalian tidak selalu mendapat penghargaan di dunia ini, percayalah bahwa Tuhan mencatat setiap amal baik yang kalian lakukan,” ujarnya.

Dengan pesan semangat ini, Marbun berharap para petugas kebersihan tetap termotivasi dalam menjalankan tugas mereka, menyadari bahwa setiap upaya mereka sangat membantu menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan di PPU.

Baca Juga: Pemkab PPU Siapkan Penyaluran 60 Persen Dana Pilkada 2024

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya