Bocah Penderita Autis di Balikpapan Disiram Kuah Bakso Mendidih

Keluarga melaporkan pelaku ke Polresta Balikpapan

Balikpapan, IDN Times - Bocah penderita autis inisial MNR (12) diduga tangannya disiram kuah bakso mendidih pemilik warung inisial WM (31), Rabu (13/12/2023) pukul 14.30 Wita. Korban warga Kelurahan Mekar Sari Gunung Sari Ilir Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) mengalami luka bakar cukup serius. Lengan kanan bagian luarnya melepuh hingga harus memperoleh penanganan medis. 

“Anak ini seperti biasa setiap sore, korban datang ke warung bakso milik WM, namun entah kenapa disiram air panas,” kata Adi, salah seorang keluarga korban saat membuat laporan ke Polresta Balikpapan

1. Pelaku sengaja menyiram kuah bakso panas

Bocah Penderita Autis di Balikpapan Disiram Kuah Bakso MendidihBocah penderita autis inisial MNR (12) diduga tangannya disiram kuah bakso mendidih pemilik warung inisial WM (31), Rabu (13/12/2023) pukul 14.30 Wita. (IDN Times/Hilmansyah)

Adi mengantongi kesaksian dari korban yang menuturkan kronologis penganiayaan itu. Korban disebutkan sengaja menyiram tangan korban dengan kuah bakso mendidih, pelaku pun mengakui perbuatannya saat dikonfirmasi. 

“Kata pelaku apa yang dilakukannya tersebut buat efek jera kepada korban, karena korban kerap bolak balik ke warung pelaku,” ucapnya.

Kesaksian korban serta pengakuan pelaku ini menjadi alasan keluarga melaporkan peristiwa tersebut ke Polresta Balikpapan. Ia berharap agar kepolisian segera melakukan tindakan tegas. 

Baca Juga: 9 Pantai di Balikpapan dengan Pesona Alam yang Memukau

2. Polresta Balikpapan memproses kasus ini

Bocah Penderita Autis di Balikpapan Disiram Kuah Bakso MendidihBocah penderita autis inisial MNR (12) diduga tangannya disiram kuah bakso mendidih pemilik warung inisial WM (31), Rabu (13/12/2023) pukul 14.30 Wita. (IDN Times/Hilmansyah)

Kepala Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Balikpapan Inspektur Dua Pol Iskandar Ilham mengatakan, keluarga korban secara resmi sudah melaporkan kasus penganiayaan tersebut ke kepolisian pada Kamis 14 Desember 2023. 

Kronologis kejadian bermula saat korban masuk ke warung bakso milik terduga pelaku. Terjadilah tegur sapa di antara pelaku dan korban yang masih berseragam sekolah dasar. 

"Jadi mungkin, pemilik warung ini merasa jengkel. Kemudian saat melayani pembeli, kuah bakso itu tertumpah ke tangan (korban)," ucapnya.

Polisi sendiri belum menyimpulkan, apakah ada unsur kesengajaan atau tidak sehubungan kasus ini. Polisi harus memproses kasus kekerasan melibatkan korban anak di bawah umur, meskipun tanpa unsur kesengajaan."Kita akan dalami apakah ada unsur kesengajaan atau tidak. Tetapi kalau perkara anak, mau sengaja atau tidak, tetap masuk unsurnya," tegasnya.

3. Pelaku masih dalam pemeriksaan

Bocah Penderita Autis di Balikpapan Disiram Kuah Bakso MendidihKepala Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Balikpapan Inspektur Dua Pol Iskandar Ilham, Kamis (14/12/2023). (IDN Times/Hilmansyah)

Dalam pantauan jurnalis, pelaku WM sudah diamankan di Unit PPA Polresta Balikpapan untuk menjalani pemeriksaan, meski demikian pelaku masih belum ditetapkan sebagai tersangka.

Sedangkan korban MNR saat ini masih dirawat di RSUD Beriman Balikpapan karena mengalami luka bakar yang serius di bagian tangan kanannya.

"Korban saat ini sedang dirawat di RSUD Beriman Balikpapan karena kemarin sempat ada pembengkakan. Dan hari ini dilakukan operasi," tutup Iskandar.

Baca Juga: Balikpapan Youth Spirit, Komunitasnya Anak Muda Cinta Balikpapan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya