Pemkab Kukar Anggarkan Rp12,14 Miliar untuk Pilkada 2024     

Pelaksanaan pilkada bulan November 2024

Tenggarong, IDN Times - Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) telah mengalokasikan anggaran hibah sebesar Rp12,14 miliar untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di wilayah tersebut pada bulan November 2024.

"Bendahara umum daerah telah mengalokasikan anggaran untuk pengamanan Pemilu 2024. Namun, waktu pengeluaran anggaran harus dipastikan kembali dengan bendahara terkait," ujar Bupati Kukar Edi Damansyah diberitakan Antara di Tenggarong, Selasa (5/3/2024).

1. Besaran alokasi pengamanan pilkada Kukar

Pemkab Kukar Anggarkan Rp12,14 Miliar untuk Pilkada 2024     Ilustrasi mata uang (IDN Times/Aditya Pratama)

Dari total anggaran tersebut, Rp8,15 miliar dialokasikan untuk Kepolisian Resor (Polres) Kutai Kartanegara, Rp1,12 miliar untuk Polres Kota Bontang. Sementara itu, Komando Distrik Militer (Kodim) 0906/Kukar mendapat alokasi sebesar Rp2,07 miliar, dan Kodim 0908/Bontang sebesar Rp624,3 juta.

Polres Bontang dan Kodim Bontang menerima hibah untuk pengamanan Pilkada karena adanya dua kecamatan yang lebih dekat ke Bontang, yaitu Kecamatan Muara Badak dan Marangkayu.

Baca Juga: Wabub Kukar Meraih Penghargaan sebagai Tokoh Peduli UMKM

2. Pengalokasian hibah untuk pengamanan pemilu

Pemkab Kukar Anggarkan Rp12,14 Miliar untuk Pilkada 2024     Apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Krakatau 2024 Polda Lampung. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Sebagai komitmen atas pengalokasian hibah untuk pengamanan Pemilu, penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Pengamanan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kukar 2024 dilakukan pada Senin (4/3). Penandatanganan tersebut melibatkan Bupati Kukar, Kapolres Kukar, Kapolres Bontang, Dandim 0906/Kukar, dan Dandim 0908/Bontang.

3. Dedikasi aparat TNI/Polri menjaga pemilu 2024

Pemkab Kukar Anggarkan Rp12,14 Miliar untuk Pilkada 2024     Apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Krakatau 2024 Polda Lampung. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Dalam kesempatan tersebut, bupati menyampaikan terima kasih atas dedikasi TNI dan Polri dalam menciptakan iklim kondusif selama Pemilu 2024, serta memastikan bahwa kehidupan masyarakat tetap terjaga dengan baik.

Baca Juga: Pemkab Kukar Terapkan Langkah Strategis dalam Penanganan Inflasi 

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya