Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Sosialisasi Door to Door di Balikpapan

Sosialisasi visi misi tanpa paksaan

Balikpapan, IDN Times - Dalam menghadapi pemilu yang tinggal 23 hari lagi, Tim Pemenangan Kota (TPK) Balikpapan untuk calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, memastikan akan melaksanakan sosialisasi visi dan misi Ganjar tanpa adanya intimidasi.

Kantor Berita Antara melaporkan, Budiono, Ketua TPK Ganjar-Mahfud Balikpapan mengungkapkan, bahwa tim tidak dapat lagi menunda waktu mengingat keterbatasan waktu, Minggu (21/1/2024).

Oleh karena itu, pihaknya berencana menyampaikan pesan door to door tanpa melakukan paksaan dalam pemilihan, karena keputusan tersebut seharusnya bersumber dari hati sendiri. Dia yakin bahwa masyarakat yang cerdas tidak memerlukan intimidasi untuk memilih yang terbaik.

1. Visi misi unggulan Ganjar-Mahfud

Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Sosialisasi Door to Door di BalikpapanCalon presiden Ganjar Pranowo menggelar kampanye di Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim), Selasa (5/12/2023) pukul 09.00 Wita. Foto istimewa

Budi menjelaskan bahwa Ganjar-Mahfud memiliki visi-misi unggulan, seperti meneruskan visi misi Bung Karno untuk menciptakan masyarakat yang adil dan makmur. Contohnya, mereka sangat mendukung pembangunan seperti infrastruktur kawasan ekonomi khusus (IKN).

Sebagai Ketua DPC PDIP dan Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Budi menekankan bahwa pemilu adalah pesta demokrasi yang diadakan setiap lima tahun. Dia berharap agar pemilu dijalani dengan sukacita dan kedamaian, tanpa adanya intimidasi. Budi juga mengajak semua kalangan untuk terlibat dalam pengawasan pemilu, dan jika terjadi kecurangan, untuk melaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

"Pemilu ini harus jujur dan adil untuk memilih yang terbaik," tegas Budi.

Baca Juga: Musim Penghujan Tiba tetapi Level Air di Waduk Balikpapan Belum Normal

2. Koreksi pada daftar pemilih tetap di Balikpapan

Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Sosialisasi Door to Door di BalikpapanProses penyortiran dan pelipatan surat suara. (IDN Times/Mhd Saifullah)

Budi menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan koreksi pada Daftar Pemilih Tetap (DPT) dengan melibatkan anggota partai koalisi untuk mencegah kecurangan. Dia juga menyoroti bahwa meskipun tanpa intimidasi, Ganjar-Mahfud diyakini bisa memenangkan pemilu di Kota Balikpapan.

Sebagai langkah nyata, Budiono mendeklarasikan keberadaan 22 relawan Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud di Balikpapan. Relawan ini diharapkan menjadi semangat bagi partai koalisi Ganjar-Mahfud di Balikpapan, dengan harapan mencapai kemenangan di kota tersebut.

3. Mendukung pasangan Ganjar-Mahfud pada pemilu presiden 2024

Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Sosialisasi Door to Door di BalikpapanCalon presiden Ganjar Pranowo menggelar kampanye di Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim), Selasa (5/12/2023) pukul 09.00 Wita. Foto istimewa

Ketua Panitia Deklarasi Relawan Ganjar-Mahfud, Yanu Triwanto, menegaskan bahwa deklarasi ini merupakan awal semangat dari relawan yang berjuang untuk mendukung Ganjar-Mahfud menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI 2024 hingga lima tahun mendatang.

Triwanto menyampaikan tiga poin penting, yaitu komitmen untuk mengawal proses pemenangan dengan damai, tertib, dan aman, memenangkan Ganjar-Mahfud tanpa unsur keterpaksaan, intimidasi, dan pelanggaran kampanye, serta mempertahankan semangat tiga jari, yaitu taat kepada Tuhan, taat pada hukum, serta setia kepada rakyat.

Baca Juga: Fasilitas Pengolahan Sampah di Balikpapan Terbakar

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya