Penitipan Kucing di Pontianak Banjir Order Jelang Natal dan Tahun Baru

Penitipan kucing di Pontianak banjir orderan

Pontianak, IDN Times - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru, tempat penitipan kucing di Pontianak kebanjiran orderan. Owner kucing menitipkan hewan peliharaannya pada hari raya.

Salah satu tempat penitipan kucing di Pontianak, QA Love Cat yang berlokasi di Jalan Ujung Pandang Gang Ganda Dewata sudah penuh. Pemilik tempat penitipan kucing itu kewalahan untuk menerima pelayanan konsumen.

“Alhamdulillah untuk tahun ini penitipan udah pada booking jauh-jauh hari untuk nataru, tahun ini kita agak perkecil dari nataru tahun sebelumnya,” ungkap Pengelola QA Love Cat Harie Fitriadi, Minggu (24/12/2023).

1. Ruangan full, pemilik sempat tolak konsumen

Penitipan Kucing di Pontianak Banjir Order Jelang Natal dan Tahun BaruSeluruh room kucing penuh, pemilik penitipan tolak konsumen. (IDN Times/Teri).

Arie mengatakan, nataru di tahun ini dia benar-benar mengalami kebanjiran order sehingga sejumlah konsumen terpaksa tidak dia terima. Arie mengatakan, untuk tahun ini dia fokus dengan sirkulasi udara di tempat penitipan.

“Jadi kita fokus untuk sirkulasi udara yang lebih baik, tahun ini kandang semua full. Bahkan ada beberapa konsumen yang kita tolak,” ucap Arie.

Tempat penitipan kucing itu menjelang hari raya mengalami peningkatan, ada owner kucing yang sibuk akan merayakan natal dan tahun baru, bahkan ada owner yang sedang berlibur ke luar negeri.

2. Hotel kucing dipatok mulai Rp50 ribu

Penitipan Kucing di Pontianak Banjir Order Jelang Natal dan Tahun BaruPemilik tempat penitipan kucing banjir orderan jelang natal. (IDN Times/Teri).

Untuk tarif penitipan kucing di dana ada dua jenis ruangan, yakni ruangan biasa dan ruangan VIP. Yang membedakan dari ruangan itu adalah VIP merupakan ruangan full AC dan ukuran kandang yang cukup besar.

“Ada yang pakai kandang besi ukuran 90, untuk penitipan saya minimalkan ukuran 90. Tahun ini sama dengan tahun sebelumnya untuk peneitipan pakai AC itu Rp70 ribu, sedangkan ruangan non AC Rp50 ribu,” kata Arie.

Sejak awal Desember 2023 ini, owner kucing sudah mulai berdatangan untuk menitipkan hewan peliharaannya. Ada yang 7 hari, bahkan sampai 30 hari.

“Memang kalau penitipan kita agak cerewet sedikit karena untuk jaga lingkungan. Untuk check in rata-rata di bulan Desember udan mulai ada yang keluar masuk, dan terakhir check out itu 1 sampai 2 Januari 2024,” sebutnya.

3. Syarat penitipan, kucing harus sehat dan tidak berjamur

Penitipan Kucing di Pontianak Banjir Order Jelang Natal dan Tahun BaruKucing yang dititipkan harus dalam keadaan sehat dan tidak berjamur. (IDN Times/Teri),

Untuk selama penitipan, kandang akan dibersihkan 3 kali sehari. Syarat utama kucing dapat dititipkan di sana adalah kucing harus dalam keadaan sehat, tidak ada kutu dan tidak ada jamur.

“Makanan kita kontrol, lingkungan kita kontrol, pembersihan rutin mata dan teliga kita periksa. Kalau grooming balik lagi ke permintaan owner-nya,” jelas Arie.

Makanan juga diserahkan dari owner kucing. Namun jika dalam penitipan dirasa kucing mengalami kurang enak badan, Arie akan memberikan vitamin untuk menambah imunitas tubuhnya.

4. Pemilik tempat penitipan sekolah grooming dan treatmen lainnya

Penitipan Kucing di Pontianak Banjir Order Jelang Natal dan Tahun BaruTarif room kucing bervariasi, mulai dari Rp50 ribu per hari. (IDN Times/Teri).

Usaha ini bermula di tahun 2018, Arie membuka jasa grooming kucing. Namun lama kelamaan banyak konsumennya yang merasa kebingungan mau menitipkan kucingnya kemana jika berpergian.

“Maka kita coba untuk membantu mereka yang mau kelur tapi bingung nitipkan kucing ke siapa, itu keberanian kita membuka penitipan. Alhamdulillah bukan hanya konsumen grooming kita saja tapi konsumen sekarang dari luar juga,” ungkap Arie.

Arie juga pernah mengikuti kelas grooming dan perawatan kulit lainnya. Karena dirasa grooming adalah suatu tindakan yang tidak sembarangan untuk dilakukan, sehingga Arie mulai serius untuk menambah ilmunya.

“Kalau penghargaan piagam akademik itu saya mulai tahun 2019 akhir, saya pingin nambah ilmu dan mengarah ke jalan yang benar itu kita larinya ke grooming,” tukasnya.

Baca Juga: Dalih Kocak Pengunjung THM di Pontianak saat Terjaring Razia Narkoba

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya