[BREAKING] Satu Orang Positif Terjangkit Virus Corona dari Kaltim

Kasus virus corona terus bertambah, kini 227 terjangkit!

Samarinda, IDN Times – Penyebaran virus corona tak bisa dibendung. Hingga saat ini sebanyak 227 orang positif terjangkit wabah yang kini bernama COVID-19 tersebut. Dari jumlah itu 1 orang berasal dari Kaltim.

Fakta itu diketahui lewat keterangan pers yang diberikan oleh Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto di Graha BNPB, Jakarta, pada Rabu (18/3).

Dikonfirmasi terpisah, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kaltim, Andi M Ishak tak menampik kabar tersebut. Meski demikian, dirinya tak mengetahui informasi rinci mengenai kasus tersebut. Termasuk lokasi pasien dirawat. 

“Di Kaltim ada satu positif, nanti detailnya sama Pak Gub saja. Biar resminya beliau langsung yang menyampaikan (jumpa pers)," ujarnya.

Rencananya, jumpa pers itu dilaksanakan pada Rabu malam (18/3) pada pukul 19.30 Wita di lobi kantor Gubernur Kaltim. Dia pun meminta agar bersabar.

“Ditunggu saja, malam ini 19.30 (Wita) di kantor gubernur, nanti ada pernyataan resmi dari Pak Gubernur," tegasnya lagi kemudian menutup perbincangan.

Baca Juga: Tambahan dari 9 Provinsi, Kasus Virus Corona di Indonesia Jadi 227

Topik:

  • Mela Hapsari

Berita Terkini Lainnya