Samarinda, IDN Times - Menjelang putaran kedua Super League, Borneo FC Samarinda memutuskan meminjamkan dua pemain asingnya, Douglas Coutinho dan Aldair Simanca. Langkah tersebut disebut sebagai bagian dari strategi klub untuk memperkuat tim pada sisa kompetisi.
Pelatih kepala Borneo FC, Fabio Lefundes, mengatakan keputusan itu diambil agar manajemen memiliki ruang untuk melakukan penyesuaian skuad, termasuk mendatangkan pemain baru.
“Kami menilai akan lebih baik jika mengatur skuad dengan cara berbeda di putaran kedua. Untuk mendatangkan pemain baru, tentu kami harus menyiapkan anggaran yang cukup,” ujar Lefundes dalam website Borneo FC, Rabu (21/1/2026).
