RSUD RAPB Penajam Paser Utara Siaga Penanggulangan Virus Corona

Masyarakat diminta waspada dan tetap jaga kesehatan

Penajam, IDN Times - Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Aji Putri Botung (RAPB) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dr Jansje Grace Makisurat mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tim khusus penanggulangan wabah virus corona atau COVID-19.

Dijelaskan Jansje, hingga kini RSUD RAPB Penajam belum menangani pasien dengan gejala infeksi penyakit corona.  "Sejauh ini belum ada kasus pasien yang terinfeksi virus corona masuk dalam penanganan Tim Penanggulangan Infeksi Novel Corona Virus di RSUD RAPB PPU yang kami bentuk," ujar dr Jansje kepada IDN Times, Selasa (3/3).

1. Pembentukan tim penanggulangan infeksi virus corona di RSUD RAPB PPU

RSUD RAPB Penajam Paser Utara Siaga Penanggulangan Virus CoronaIlustrasi penanganan pasien di RSUP RAPB. Dokter spesialis anak dan perawat RSUD RAPB PPU (IDN Times/ Istimewa)

Lebih jauh Jansje mengatakan, tim penanggulangan infeksi virus corona di RSUD RAPB PPU dibentuk dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi outbreak di PPU, secara khusus di RSUD tersebut yang ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan di daerah Penajam Paser Utara.

Meskipun belum ditemukan pasien dengan gejala virus corona, kata Jansje, namun masyarakat diminta waspada dan tetap menjaga kesehatan, makan minum dan istirahat yang cukup, cuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas.  

"Tim  Corona di RSUD RAPB sudah terbentuk, hanya saja di tingkat kabupaten belum ada, sedangkan posisi kami di RSUD menunggu pasien saja sifatnya," tuturnya.

2. Petugas medis di RSUD Penajam Paser Utara siaga mengawasi dan memeriksa pasien

RSUD RAPB Penajam Paser Utara Siaga Penanggulangan Virus CoronaIlustrasi (IDN Times/Sukma Shakti)

dr Jansje Grace Makisurat mengimbau, kepada seluruh petugas medis di RSUD harus melakukan pengawasan dan pemeriksaan ekstra terhadap seluruh pasien, utamanya pada indvidu yang menunjukkan gejala batuk, demam, dan sesak napas.

"Termasuk juga pasien dengan riwayat bepergian ke daerah yang sudah ada kasus atau ada riwayat kontak dengan orang yang membawa virus dari daerah terinfeksi."

Baca Juga: 4 WNI Suspek Corona Diisolasi di RS Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan

3. Pemerintah Kabupaten PPU bakal menggelar rapat terkait antisipasi virus corona

RSUD RAPB Penajam Paser Utara Siaga Penanggulangan Virus CoronaSekda PPU, Tohar (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Terpisah, Sekda PPU Tohar mengatakan, Pemkab PPU, Rabu (4/3) besok bakal menggelar rapat untuk membahas langkah antisipasi dan pencegahan wabah virus corona.

"Insya Allah Rabu besok sekitar jam 10.00 WITA, kita akan rapat dalam rangka menyikapi masalah ini (virus corona). Rapat tersebut melibatkan jajaran Dinas Kesehatan kemudian pusat-pusat layanan, mulai dari puskesmas sama rumah sakit termasuk instansi yang memiliki keterkaitan. Kami juga mengundang TNI - Polri dan BPBD PPU," jelas Tohar.

Sehubungan dengan ditemukannya dua warga Depok positif Corona serta dugaan infeksi pada empat orang di Balikpapan, Tohar mengimbau agar masyarakat termasuk ASN PPU agar tetap waspada dan tidak panik.

"Saya menghimbau agar masyarakat tidak panik tetapi kewaspadaan tetap dijaga. Begitu pula jika ingin bepergian ke daerah-daerah yang terindikasi corona agar selalu waspada, menjaga kesehatan diri," pungkasnya.

Baca Juga: Empat Orang di Balikpapan Diobservasi Terkait Virus Corona

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya