SMKN di Banjarmasin Jamin Lulusannya Berkompeten dan Siap Kerja

Dua SMK unggulan di Banjarmasin

Banjarmasin, IDN Times - SMK Negeri 4 Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel) menjamin lulusannya memiliki keterampilan agar mampu bersaing dan menciptakan pekerjaan sendiri.

SMKN 4 yang berdomisili di Jalan Brigjen Hasan Basri Banjarmasin Utara ini memiliki beragam pilihan jurusan seperti, kuliner, perhotelan, busana, wisata, seni musik, dan kecantikan.

1. SMKN 4 Banjarmasin unggulkan jurusan kuliner

SMKN di Banjarmasin Jamin Lulusannya Berkompeten dan Siap KerjaWakil Kepala Sekolah SMKN 4 Banjarmasin, Erika Yolanda.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas Erika Yolanda mengatakan, sekolahnya telah mengunggulkan jurusan kuliner atau dulunya disebut tata boga. 

Jurusan itu juga menjadi sekolah pusat unggulan dengan bidang kuliner yang diperoleh tiga tahun berturut-turut. Hal itu karena SMKN 4 memiliki tempat praktik yang sudah standar industri.

Jurusan kuliner memang yang menjadi primadona, pasalnya jurusan itu yang paling banyak diminati siswa baru. 

"Ada tiga rombongan belajar untuk jurusan kuliner ini, jurusan lainnya hanya dua rombel dan bahkan satu rombel saja," katanya.

Baca Juga: Puluhan PKL Liar Banjarmasin Diterbitkan di Pagi Buta

2. Siswa SMK lulus berkualitas siap kerja

SMKN di Banjarmasin Jamin Lulusannya Berkompeten dan Siap KerjaSMK Negeri 4 Banjarmasin.

SMKN 4 Banjarmasin menjamin siswa lulusannya adalah lulusan yang siap kerja yang memiliki bekal keahliannya di bidang masing-masing.

Berbagai industri juga sudah bekerja sama dengan pihak sekolahnya, sehingga alumni bisa memilih perusahaan sesuai bidangnya, misalnya saja perhotelan maupun industri kuliner.

"Lulusan SMK kami banyak terserap di berbagai industri, namun ada juga yang memilih berwirausaha dan melanjutkan ke perguruan tinggi. Lulusan kami terus kita pantau," katanya.

3. 301 perusahaan kerja sama dengan SMKN 5

SMKN di Banjarmasin Jamin Lulusannya Berkompeten dan Siap KerjaSMK Negeri Banjarmasin.

Kemudian di Sekolah SMKN 5 Banjarmasin, sekolah kejuruan di Jalan Soetoyo S, Banjarmasin Barat ini juga menjadi sekolah unggulan dan terbaik di Kalsel. Kepsek SMKN 5 Banjarmasin Dr Syahrir mengatakan, lulusan siswanya telah dijamin bisa mendapatkan pekerjaan.

Sedikitnya ada 301 perusahaan industri yang tersebar di Kalimantan Selatan telah menjalin kerja sama.  Anak didiknya bisa melakukan program magang sesuai jurusan yang dipegang atau dari 11 program keahlian yang dimiliki SMK-nya.

"Semua program keahlian di sekolah kami sudah mendapat kerja sama dengan pihak perusahaan industri," katanya.

Tak hanya bersekolah, para siswa juga diminta untuk membuat produk yang siap dipasarkan.

Adapun produk yang jadi objek pelatihan di antaranya seperti meja kursi, perlengkapan mandi dan minuman siap saji telah dihasilkan sekolah ini. Sekolah juga mewajibkan siswanya untuk melaksanakan magang selama 6 bulan di perusahaan industri yang tak lepas dari pengawasan guru-guru pendidik.

Baca Juga: Puluhan PKL Liar Banjarmasin Diterbitkan di Pagi Buta

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya