TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Banjarmasin Perbaiki Jalan Titian Baru di Pulau Bromo yang Rusak

Warga dibuatkan jalan alternatif

Pengerjaan jalan titian di Pulau Bromo, Kota Banjarmasin.

Banjarmasin, IDN Times - Pemerintah Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel) memperbaiki kerusakan jalan titian di Pulau Bromo, Rabu (12/7/2023). Jalan titian bernama Teluk Ujung Benteng Banjarmasin ini sempat dilaporkan rusak parah hingga mengganggu aktivitas masyarakat. 

Jalan titian Banjarmasin ini diperbaiki menggunakan konstruksi kayu ulin yang dikenal sangat kuat. Dalam pantauan IDN Times di lapangan, para tukang ini terlihat fokus mengerjakan jalan titian di tengah cuaca Banjarmasin yang cukup terik. 

Masyarakat Pulau Bromo menyambut antusias perbaikan jalan titian ini. 

Baca Juga: Sungai Lulut dan Kndaung di Banjarmasin akan Dinormalisasi

1. Warga Pulau Bromo Bersyukur

Pembangunan Jalan titian Pulau bromo yang dinantikan warga.

Warga Pulau Bromo bernama Syamsudin mensyukuri pengerjaan renovasi jalan titian akhirnya dilakukan pemerintah daerah. Ia mengungkapkan, sudah lima tahun lamanya masyarakat menunggu perbaikan jalan titian di Pulau Bromo. 

Selama ini warga hanya melakukan tambal sulam jika ada kayu yang rapuh. Tak jarang ada warga yang terperosok dan jatuh ke sungai karena terinjak kayu yang rapuh.

"Alhamdulillah penantian kami sudah terwujud, pengerjaan titian ini berjalan sejak 21 Juni lalu, mudah-mudahan lancar," katanya.

2. Titian dibangun dengan kayu ulin

Kayu ulin bahan pembangunan titian di Pulau Bromo Banjarmasin.

Syamsuddin menyebutkan, proses penggarapan jalan titian ini sudah masuk minggu ketiga mulai pertengahan bulan Juni lalu. Tahap pengerjaannya sudah melakukan penggantian setidaknya sebanyak 30 meter kayu ulin di tempat tersebut. 

Ia pun mendapat info bahwa penyelesaian titian itu terbilang 180 hari yang dimulai 21 Juni lalu.

"Terima kasih pemerintah kota Banjarmasin sekarang titian sudah terkerjakan sekitar 30 meter," ucapnya.

3. Titian akan dilapisi beton dan pagar

Titian beton yang sudah ada di Pulau Bromo.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Banjarmasin Umar Rahmani mengatakan, bahwa pengerjaan titian dilakukan bertahap dan di Pulau Bromo ini dimulai dari RT 7, 4, 5, dan 6.

Setelah titian bermaterial kayu ulin itu akan dilanjutkan dengan cor beton dan dilengkapi pagar kanan kiri. Hal itu, untuk menunjang sarana dan prasarana infrastruktur titian kawasan Bromo tersebut.

"Pengerjaan titian sudah berjalan, setelah rampung, kami akan melakukan pengecekan," katanya.

Baca Juga: Warga Banjarmasin Keluhkan Terputusnya Jalan Titian di Teluk Tiram 

Berita Terkini Lainnya