Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di Kaltim

Kerajaan Hindu tertua di nusantara

Kukar, IDN Times - Kutai Kartanegara (Kukar), yang terletak di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), menyimpan sejumlah fakta menarik yang patut dipelajari. Kota terbesar dan ibu kota kabupaten ini berlokasi di Tenggarong, berbatasan langsung dengan Samarinda.

Salah satu daya tarik utama Kukar adalah Sungai Mahakam, sungai terpanjang di Indonesia dengan panjang mencapai 920 kilometer.

1. Sejarah Kabupaten Kutai Kartanegara

Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di KaltimRaja Kerajaan Kutai Kartanegara. (IDN Times/Wibisono)

Kerajaan Kutai Kartanegara berdiri pada abad 14 Masehi menjadi kerajaan pertama ditemukan di nusantara. Kerajaan ini akhirnya menjadi Kesultanan Kutai Martadipura bernuansa Islam pada tahun 1575 Masehi. 

Pusat Kerajaan Kutai Kartanegara pada awalnya di Jahitan Layar kemudian dipindahkan ke Tepian Batu, Kutai Lama. Setelah menjadi Kesultanan Kutai Martadipura pusat pemerintahan kembali dipindahkan ke Tenggarong.

Pada dasarnya, terdapat suku asli yang mendiami di Kabupaten Kutai Kartanegara yaitu Suku Bahau, Punan, Modang, Kenyah, Kutai, Benuaq, Kayan dan Tunjung. 

Baca Juga: Sejarah Kerajaan Kutai Kartanegara Hingga Masa Kemerdekaan

2. Peninggalan sejarah Kutai Kartanegara

Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di KaltimSeperangkat gamelan dan wayang kulit peninggalan Kesultanan Kutai Kartanegara. (IDN Times/Wibisono)

Kabupaten Kutai Kartanegara memiliki peninggalan situs sejarah yang juga bisa menjadi destinasi wisata. Di antaranya seperti Museum Mulawarman. Museum Mulawarman ini dulunya menjadi bagian keraton Kesultanan Kutai Kartanegara.

Museum Mulawarman ini memiliki ribuan benda-benda koleksi sejarah. Di mana benda tersebut terbuat dari kuningan, besi, kayu dan kulit kayu.

Selain itu juga ada Museum Kayu yang dibangun sekitar tahun 1990an. Bahan dasar pembuatan museum ini adalah kayu. Museum ini terkenal dengan nama Museum Tuah Himba, yang artinya ketika menjaga kekayaan alam, maka manfaat yang diperoleh akan bertahan lama.

Adapun koleksi dari Museum Kayu ini adalah kerajinan Kutai yang terbuat dari rotan, berupa lemari kursi, lampu, tempat tidur. Dan ada hasil kerajinan Dayak, contohnya adalah anjat, mandau dan ukiran Dayak yang terbuat dari kayu ulin miniatur rumah khas Dayak

Museum Kayu juga memiliki koleksi berbagai jenis kayu di hutan daerah Kutai Kartanegara. Serta ada koleksi biji-bijian, koleksi potongan pohon yang tumbuh di hutan Kalimantan.

3. Hasil seni kerajinan Kabupaten Kutai Kartanegara

Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di KaltimPeninggalan sejarah Kesultanan Kutai Kartanegara. (IDN Times/Wibisono)

Hasil seni kerajinan Kabupaten Kutai Kartanegara misalnya membuat perisai atau kelembit. Perisai atau kelembit adalah alat untuk menangkis musuh dalam peperangan.

Perisai terbuat dari kayu dan tidak mudah pecah. Bagian depan dari perisai dihiasi dengan ukiran-ukiran, namun di masa sekarang telah mengalami modifikasi.

Sehingga bagian depannya dihiasi dengan lukisan yang menggunakan warna hitam putih ataupun warna merah putih.

4. Hasil seni arsitektur

Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di Kaltimwacana.co

Hasil seni arsitek Kabupaten Kutai Kartanegara, salah satunya terlihat dari rumah tradisional Suku Kutai yang sama dengan rumah tradisional Suku Dayak. Rumah ini bernama lamin.

Rumah lamin ini bentuknya seperti rumah panggung yang memiliki kolong di bawahnya. Dan pada atapnya berbentuk pelana. Untuk memasuki rumah, dibuat tangga yang terbuat dari batang pohon. Tangga ini didesain naik-turun dan bisa dipindah.

Tujuannya agar terhindar dari binatang buas dan juga jika ada musuh.

Lamin biasanya dibangun dengan menghadap ke arah sungai. Dan di halaman rumah lamin tersebut terdapat patung-patung kayu yang berukuran besar. Patung ini bertujuan sebagai patung untuk persembahan nenek moyang.

5. Keindahan wisata laut

Keindahan bawah laut yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara yaitu Muara Badak Kukar. Di perairan laut Muara Badak Kukar tersebut memiliki kedalaman laut yang sangat indah dan terdapat banyak biota laut.

Ketika menyelam mengarungi dasar laut, ternyata ditemukan berbagai jenis ikan yang tergolong langka. Ikan-ikan memiliki warna yang sangat cantik berwarna-warni dan mengitari terumbu karang.

6. Lokasi wisata di Kutai Kartanegara

Keindahan dan Sejarah Kutai Kartanegara, Destinasi Wisata di KaltimDua buaya raksasa diawetkan di Museum Kayu di Kabupaten Kutai Kartanegara Kaltim. (IDN Times/Wibisono)

Banyak tempat yang bisa dijadikan destinasi wisata ketika mengunjungi Kabupaten Kutai Kertanegara. Berikut ini beberapa tempat yang harus disinggahi ketika berada di Kabupaten Kutai Kartanegara:

Air Terjun Kedang Ipil
Lokasinya di Desa Kedang Ipil Kecamatan Kota Bangun.

Bukit Bangkirai
Lokasinya di Kecamatan Samboja.

Danau Semayang
Lokasinya di Desa Semayang, Kecamatan Kenohan, .

Pantai Ambalat Samboja
Lokasinya di Kelurahan Amborawang Laut , Kecamatan Samboja.

Borneo Orangutan Survival
Lokasinya Jalan Balikpapan – Handil km 44 Kel. Margomulyo, Kecamatan Samboja.

Ladaya
Jl. H. Bahrin Semen Kelurahan Mangkurawang  

Gua Batu Gelap
Lokasinya Desa Suka Maju, Kecamatan Tenggarong Seberang

Solong Pinang Abang
Lokasinya Kecamatan Kota Bangun.

Baca Juga: Sejarah Kesultanan Kutai Kartanegara tentang Bergabungnya Dua Kerajaan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya