Simpang Lima Muara Rapak Balikpapan Kembali Makan Korban

Truk kontainer menabrak pengendara motor hingga tewas

Balikpapan, IDN Times - Simpang lima traffic light di Muara Rapak Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) kembali makan korban. Truk kontainer lepas kontrol di Jalan Soekarno-Hatta hingga menabrak pengendara sepeda motor yang sedang berhenti menunggu pengaturan lampu traffic light hingga tewas, Rabu (24/5/2023) pukul 23.00 Wita. 

Kawasan ini memang kerap terjadi kecelakaan lalu lintas hingga membawa korban jiwa. Kejadian paling tragis terjadi pada Januari 2022 lalu di mana kecelakaan truk kontainer menyebabkan sejumlah korban jiwa dan luka-luka. 

“Kejadiannya sekitar pukul 23.00 Wita,“ kata saksi mata warga Balikpapan Syukur di lokasi kejadian, Rabu (24/5/2023). 

1. Kronologis kejadian

Simpang Lima Muara Rapak Balikpapan Kembali Makan KorbanSimpang lima traffic light di Muara Rapak Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) kembali makan korban, Rabu (24/5/2023). (IDN Times/Hilmansyah).

Syukur mengatakan, kecelakaan ini berawal dari truk kontainer dengan nomor polisi KT 8846 AJ yang melaju secara tidak terkendali dari arah tanjakan menuju simpang lima Muara Rapak. Lokasi tersebut terdapat pengendara sepeda motor yang sedang berhenti menunggu pengaturan lampu trafic light

Truk sarat muatan ini pun tanpa ampun menabrak pengendara sepeda motor hingga tewas. 

“Truk itu sedang melaju dari arah atas. Ketika sampai di lampu merah, truk menabrak sepeda motor. Pengendara motor tersebut meninggal dunia,” jelasnya.

Truk masih melaju hingga menabrak bangunan rumah toko (ruko) yang berada di sekitar simpang lima Muara Rapak. “Jadi setelah menabrak sepeda motor, truk itu menabrak ruko ini,” jelasnya.

Baca Juga: Simpang Lima Muara Rapak di Balikpapan Kembali Memakan Korban

2. Pengendara truk melarikan diri

Simpang Lima Muara Rapak Balikpapan Kembali Makan KorbanKecelakaan truk rem blong di perempatan Mal Muara Rapak Balikpapan pada bulan Januari 2022 silam. Foto screen shoot CCTV

Sopir truk tersebut dikatakan oleh Syukur sempat keluar dari jendela, tetapi langsung melarikan diri tanpa diketahui ke arah mana. Sejumlah warga sempat meneriakinya tetapi sopir ini sudah terlanjur hilang di kegelapan malam. 

Disi lain, masyarakat hanya fokus dalam proses evakuasi jenazah korban kecelakaan lalu lintas. Evakuasi korban ke Rumah Sakit Ibnu Sina Balikpapan yang lokasinya kebetulan berada di sekitar simpang lima Muara Rapak Balikpapan. 

“Ia langsung lari begitu saja. Orang-orang berteriak memanggilnya,” tambahnya.

3. Wali Kota Balikpapan meninjau lokasi

Simpang Lima Muara Rapak Balikpapan Kembali Makan KorbanSimpang lima traffic light di Muara Rapak Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) kembali makan korban, Rabu (24/5/2023). (IDN Times/Hilmansyah).

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud langsung meninjau lokasi sesaat setelah terjadinya kecelakaan. Kasusnya sendiri masih dalam penanganan kepolisian. 

"Kita lagi lihat hasil pemeriksaan terkait apa penyebabnya, kita lihat dulu, biar disampaikan terkait apa kronologi dan penyebabnya," ujarnya.

Dalam kasus ini, menurut Rahmad, Dinas Perhubungan Balikpapan sudah melakukan rekayasa arus lalu lintas bagi pengguna kendaraan bermuatan berat melintasi kawasan ini. "Kita sebenarnya masih melakukan simulasi (rekayasa lalu lintas) tadi ini, mungkin kalau tidak simulasi (rekayasa lalu lintas) mungkin lebih parah lagi," tegasnya.

Atas kejadian nahas ini, Rahmad memastikan akan memberikan sanksi tegas. Ia meminta Dinas Perhubungan Balikpapan mencabut izin truk yang sudah membawa korban jiwa ini.

Baca Juga: Ini Fakta-Fakta tentang Kecelakaan Maut di Perempatan Muara Rapak 

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya