- News
- Kaltim
Kaltim Mendukung PADI dalam Kawal Pembentukan Masyarakat Hukum Adat

Samarinda, IDN Times - Pemprov Kalimantan Timur (Kaltim) mendukung dan menyukseskan kesejahteraan rakyat di perdesaan. Melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) mengapresiasi peran Yayasan Padi Indonesia yang mengawal rencana pembentukan Masyarakat Hukum Adat (MHA) Rangan, Desa Rangan Kecamatan Kuaro, Kabupaten Paser.
“Semoga proses lancar dan segera terbit SK Bupati Paser tentang pengesahan pembentukan MHA Rangan, sehingga bisa segera diakui keberadaannya. Karena, SK tersebut sebagai syarat pembentukan MHA,” ucap Kepala DPMPD Kaltim M Syirajudin dalam akun Instagram Pemprov Kaltim, Minggu (16/2022).
Baca Juga: Jokowi Buka Musrenbangnas, Kaltim Meminta Jalan Tol Samarinda-Bontang
1. Pengelolaan hutan adat
Pengakuan terhadap MHA penting agar hak-haknya terlindungi. Utamanya terkait pengelolaan hutan adat yang dianggap penting dilindungi untuk menjaga kelestariannya guna kepentingan hidup orang banyak.
Contohnya sudah ada seperti MHA Mului, Desa Swan Slutung, Kecamatan Muara Komam, Kabupaten Paser yang berkomitmen menjaga kelestarian Hutan Gunung Lumut. Keberadaannya membawahi lima Daerah Aliran Sungai (DAS) di Kaltim.
"Alhamdulillah semua ini berkat dukungan Yayasan Padi," jelasnya.
2. Yayasan Padi berkunjung ke DPMPD Kaltim

Diketahui, Perwakilan Yayasan Padi Indonesia Ahmad (Among) sempat berkunjung ke Kantor DPMPD Kaltim, Kamis 12 Mei 2022. Dengan tujuan koordinasi pembentukan MHA Rangan.
Apalagi, saat ini di Kaltim baru dua MHA yang terbentuk, yakni MHA Mului, Desa Swan Slutung, Kecamatan Muara Komam dan MHA Paring Sumpit, Desa Muara Andeh, Kecamatan Muara Samu Kabupaten Paser.
Baca Juga: Temuan Kasus Gizi Buruk di Samarinda, Pemprov Kaltim Berikan Bantuan
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Perusahaan HTI Ancam Laporkan Warga yang Jual Belikan Aset Tanahnya
- Tangani Kerusakan Hutan di IKN, Ribuan Bibit Pohon Disiapkan
- Oknum Pedagang Es Krim di Tarakan Cabuli Bocah 8 Tahun
- Mantan Pembalap di Balikpapan Curi Rokok dan Motor Karyawan Minimarket
- Masyarakat Lokal di IKN akan Memperoleh Pelatihan Peningkatan SDM
- Kaltim Gelorakan "Perang" Terhadap Penyalahgunaan Narkoba
- Ratusan Sapi di PPU Diasuransikan dalam Program AUTSK
- Bukit Biru di Tenggarong yang Eksotis
- Mengulas 9 Paket Wisata Derawan Online
- Pertamina Gelar Pelatihan Strategi Pemasaran Produk UMKM