Kabar Baik! Angka Kesembuhan dari COVID-19 di Kaltim Sudah 95 Persen

Jangan lengah dan tetap waspada dengan sebaran virus corona

Samarinda, IDN Times - Meski positif COVID-19 saban hari terus bertambah, namun syukurnya pasien yang sembuh dari wabah ini juga banyak. Persentasenya kian bertambah, kini menyentuh angka 95 persen. Walau begitu warga tetap diimbau untuk mematuhi protokol kesehatan.

"Satgas di tingkat provinsi terus berupaya menekan laju penambahan angka terkonfirmasi ini, tentunya bekerja sama satgas kabupaten/kota didukung masyarakat," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kalimantan Timur (Kaltim) Andi Muhammad Ishak seperti dilansir dari rilis resmi, Senin (26/4/2021).

1. Kasus harian COVID-19 sudah mulai berkurang

Kabar Baik! Angka Kesembuhan dari COVID-19 di Kaltim Sudah 95 PersenAndi Muhammad Ishak, juru bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kaltim (IDN Times/Yuda Almerio)

Data terbaru Satgas Penanganan COVID-19 Kaltim mengumumkan tambahan 158 kasus terkonfirmasi positif virus corona di provinsi ini. Dengan perincian Berau 9 kasus, Kutai Barat 9 kasus, Kutai Kartanegara 15 kasus, dan Kutai Timur 37 kasus. Selain itu Paser 5 kasus, Balikpapan 34 kasus, Bontang 9 kasus, dan Samarinda 40 kasus.

Sementara penambahan pasien sembuh dari COVID-19 dilaporkan sebanyak 208 kasus. Meliputi Berau 21 kasus, Kutai Kartanegara 19 kasus, Kutai Timur 24 kasus, dan Mahakam Ulu 4 kasus. Selain itu Paser 2 kasus, Penajam Paser Utara 6 kasus, Balikpapan 39 kasus, Bontang 22 kasus, dan Samarinda 71 kasus. Adapun penambahan pasien meninggal dunia dilaporkan sebanyak 5 kasus. Terdiri dari Berau 1 kasus, Kutai Barat 1 kasus, Kutai Kartanegara 1 kasus, Paser 1 kasus, dan Balikpapan 1 kasus. Kata Andi, tiap hari pasti statistik akumulasi COVID-19 berubah.

“Maka dari itu disiplin melaksanakan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penularan COVID-19 ini harus dijaga,” tegasnya.

Baca Juga: Bisa Runtuh, Jembatan Mahkota II Samarinda Ditutup Sementara

2. Upaya memangkas penyebaran COVID-19 sudah membuahkan hasil baik

Kabar Baik! Angka Kesembuhan dari COVID-19 di Kaltim Sudah 95 PersenPemakaman korban COVID-19. ANTARA FOTO/FB Anggoro

Dengan adanya tambahan tersebut maka akumulasi kasus COVID-19 di Kaltim telah mencapai 68.136 atau 1.830,9 kasus per 100 ribu penduduk dengan positif rate 25,8 persen dari kasus diperiksa. Sedangkan total kasus sembuh mencapai 64.719 atau 95 persen dan kematian 1.624 atau 2,4 persen. Menyisakan 1.739 kasus aktif atau masih menjalani perawatan maupun isolasi mandiri. Penambahan pasien sembuh tentu berpengaruh positif terhadap angka kesembuhan yang kini 95 persen dari jumlah terkonfirmasi. Pasien dirawat atau kasus aktif pun berkurang 55 kasus per Selasa ini.

"Upaya-upaya yang kita lakukan terus membuahkan hasil. Semoga jumlah terkonfirmasi bisa terus kita tekan, terutama untuk penularan COVID-19. Jangan lengah dan tetap waspada," sebutnya.

3. Tetap jaga diri dan sesama dari COVID-19 dengan taat prokes

Kabar Baik! Angka Kesembuhan dari COVID-19 di Kaltim Sudah 95 PersenIlustrasi (ANTARA FOTO/Fauzan)

Dia pun menambahkan, upaya memangkas penyebaran ini tidak hanya dari pemerintah tapi juga warga. Paling mudah tentu dengan protokol kesehatan 5M. Mulai dari memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Semua tugas ini tak sukar, bisa dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

“Mari selalu jaga diri dan jaga sesama,” pungkasnya.

Baca Juga: Gubernur Isran Tunda Sekolah Tatap Muka, Ini Respons Disdik Samarinda

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya