TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lokasi Angker di Berau yang Bikin Merinding 

Fenomena aneh yang tak masuk akal

Pexel.com

Tanjung Redeb, IDN Times - Pulau Kalimantan terkenal dengan segala sesuatu yang berbau mistis. Mayoritas masyarakatnya masih percaya dengan fenomena supranatural tersebut.

Salah satunya yang akan kita bicarakan lokasi angker di Berau Kalimantan Timur (Kaltim) yang digaransi akan bikin kalian merinding. Nah, berikut ini 4 tempat lokasi angker di Berau yang perlu kamu ketahui. Scrolling yuk. 

Baca Juga: Ini Tempat Sakral di Kaltim, sehingga Pantas Menjadi Ibu Kota Negara

1. Gunung Telor

Ilustrasi Kecelakaan Kendaraan. (IDN Times/Aditya Pratama)

Tempat angker pertama ada di Gunung Telor di Berau di mana gunung ini dipercaya masyarakat Kaltim sebagai jalur berbahaya pengguna jalur transportasi darat. Sering kali menyebabkan terjadi kecelakaan. 

Pada umumnya adalah kecelakaan dialami para supir truk setempat yang terbaik. Setelah kejadian tersebut selalu terjadi kejadian yang serupa. 

Cerita tersebut dipercaya oleh sopir angkutan barang yang pada saat itu menjadi saksi meninggalnya empat orang di Jalan Kilometer 110 Berau. Lokasi tersebut memang kerap sering kali terjadi hal-hal aneh. 

2. Sungai Segah

sungai-segah.jpg

Sungai Segah juga menjadi salah satu tempat angker di Berau di Kaltim. Kisah mengapa Sungai Segah menjadi tempat yang angker adalah karena adanya sebuah kapal yang ditinggalkan oleh awak buah kapal.

Menurut seseorang, kapal terbengkalai tersebut telah lama ada dan dibiarkan begitu saja di sana tanpa dilakukan suatu tindakan.

Jika dilihat dari bentuk kapalnya, terlihat mengerikan dan membuat bulu kudukmu merinding.

Bagaimana tidak, kapal ini terlihat sangat angker dengan bentuk yang sudah tidak terawat di pinggiran sungai.

3. Gunung Padai

Gunung Padai dipercaya memiliki sebuah kerajaan gaib terbesar terletak di Kecamatan Sambaliung Berau Kaltim. Hanya berjarak 3 jam saja dari Kabupaten Berau. Namun, bagi sebagian orang biasa mungkin hanya sebuah area pegunungan biasa. Namun, bagi sebagian orang yang bisa merasakannya ada aura menyeramkan yang ditimbulkan dari area Gunung Padai tersebut.

Jika kamu melintasi kawasan Gunung ini, kamu akan selalu. Jika kamu perhatikan, terdapat awan gelap di antara langit cerah di sekeliling gunung tersebut. Langit yang terlihat gelap ini seolah menyimpan banyak misteri. Untuk itu, masyarakat sekitar Gunung Padai berpesan bahwa sebelum melintas kawasan Gunung Padai sebaiknya memberi salam atau mempersiapkan persembahan sebagai tanda izin melintasi kawasan tersebut.

Konon, Gunung Padai terdapat sebuah kerajaan gaib di mana seorang rajanya hanya dapat dilihat oleh orang tertentu saja. Di sana juga terdapat air mengalir yang dinilai sebagai air suci dan dikisahkan memiliki cerita mistis di dalamnya.

Hal ini ditandai dengan munculnya belut sepanjang 30 centimeter yang diyakini sebagai sosok jelmaan penunggu gunung ini.

Baca Juga: Sejarah Berdirinya Berau sebagai Penguasa Pulau-Pulau di Kaltim

Berita Terkini Lainnya