TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ratusan Penggiat Seni Penajam Paser Utara Meriahkan Buen Festival IV

Sempat tertunda akibat COVID-19

Buen Festival IV tahun 2021 Kabupaten Penajam Paser Utara sempat terunda akibat COVID-19 (IDN Times/Ervan)

Penajam, IDN Times - Ratusan penggiat seni meriahkan Buen Festival ke IV tahun 2021 setelah tertunda akibat pandemik COVID-19 melanda dunia termasuk di Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim). 

Kegiatan yang dilaksanakan di Desa Bangun Mulya Kecamatan Waru PPU tersebut berbeda dengan tahun sebelumnya di mana dulu dihadiri pelaku seni nasional dan internasional. 

Kini, Buen Festival hanya diikuti pelaku seni lokal PPU saja. 

Kegiatan dibuka secara resmi Plt Sekda PPU Muliadi dengan dihadiri Ketua TP PKK Kabupaten PPU Risna Rais Abdul Gafur, tokoh adat,  masyarakat, dan penggiat seni lokal. 

“Festival akan berlangsung selama tiga hari mulai Jumat hingga Minggu. Festival ini sempat tidak digelar selama dua tahun terakhir karena pandemik COVID-19 dan sekarang kembali digelar," kata Ketua Panitia Buen Festival IV tahun 2021 Syaiful Anwar di Balai Desa Bangun Mulya, Jumat (17/12/2021).

Baca Juga: Honor Tak Dibayar, Ratusan Guru Demo DPRD dan Pemkab Penajam 

1. Libatkan ratusan pegiat seni dan pelaku UMKM seluruh PPU

Buen Festival IV tahun 2021 Kabupaten Penajam Paser Utara sempat terunda akibat COVID-19 (IDN Times/Ervan)

Dalam pagelaran ini, lanjutnya, melibatkan ratusan pegiat seni dan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di seluruh PPU. Panggung hiburan  juga ditempatkan di dua lokasi masing- masing  pendopo desa serta belakang kantor pemerintahan.

“Gelaran andalan daerah ke-IV di Benuo Taka ini mengangkat tajuk Uwat Berayak Taka Kate. Berartikan bangkit bersama kita bisa. Menyiratkan semangat untuk masyarakat bisa tetap semangat menghadapi situasi pandemi COVID-19 yang tak kunjung berakhir  yang dampak terparahnya paling dirasakan di sektor ekonomi,” tuturnya.

2. Jadi destinasi wisata favorit tidak hanya di lingkup domestik namun juga mancanegara

Buen Festival IV tahun 2021 Penajam Paser Utara yang sempat tertunda akibat COVID-19 (IDN Times/Ervan)

Sementara itu, Plt Sekda PPU Mulyadi saat membuka kegiatan mewakili Bupati PPU mengatakan, kegiatan kebudayaan ini menjadi salah satu destinasi wisata favorit tidak hanya di lingkup domestik namun juga mancanegara. 

"Walaupun adat dan budaya kita sangat menarik, kearifan lokal kita elok, alam kita indah, tanpa adanya promosi yang masif dan menarik tidak akan ada yang menyadarinya sehingga tidak akan banyak yang datang ke PPU. Oleh karena itu mari kita tingkatkan promosi pariwisata kita, salah satunya melalui Buen Festival IV Tahun 2021 ini, "kata Muliadi.

Lanjut Muliadi, Buen Festival merupakan salah satu agenda pariwisata unggulan Kabupaten PPU, sehingga perlu dipublikasikan lebih luas. Festival ini merupakan ajang ekspresi karya seni dan budaya tradisional yang diharapkan mampu mengangkat ekonomi kreatif dari masyarakat Bangun Mulya khususnya dan PPU.

Dirinya mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten PPU hadir meramaikan acara besar itu.

Baca Juga: BIN Kaltim Vaksinasi COVID-19 hingga Tembus Pedalaman PPU

Berita Terkini Lainnya