TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Lapangan TC Timnas PSSI akan Dibangun di IKN Nusantara 

Presiden Jokowi meninjau lokasi bersama Ketua PSSI

Presiden Joko "Jokowi" Widodo meninjau langsung lokasi TC latihan timnas ini bersama Ketua PSSI Erick Thohir, Jumat (24/2/2023). Akun YouTube Sekretariat Presiden

Balikpapan, IDN Times - Pemerintah menyiapkan 8 lokasi yang akan menjadi lapangan training centre (TC) tim nasional PSSI di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Presiden Joko "Jokowi" Widodo meninjau langsung lokasi TC latihan timnas ini bersama Ketua PSSI Erick Thohir yang berada di Sepaku Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur, Jumat (24/2/2023). 

"Ini lokasi training centre untuk PSSI, untuk timnas, untuk sepakbola," kata Jokowi dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (24/2/2023). 

Rombongan Presiden meninjau langsung lokasi TC ini bersama Ketua PSSI dan Exco. 

Baca Juga: Jokowi Sindir Penerbitan Izin Investasi  yang Bisa selama 260 Hari 

1. Pembangunan 8 lokasi TC Timnas Indonesia

Presiden Joko "Jokowi" Widodo meninjau langsung lokasi TC latihan timnas ini bersama Ketua PSSI Erick Thohir, Jumat (24/2/2023). Akun YouTube Sekretariat Presiden

Jokowi menyebutkan, pembangunan 8 lokasi TC timnas Indonesia ini seluruhnya dibiayai FIFA. Menurutnya, pembangunan TC menunjukkan tingginya kepercayaan dunia internasional akan keseriusan Indonesia dalam membangun IKN Nusantara. 

Pembangunan 8 TC ini akan dilakukan segera diperkirakan memakan waktu satu tahun ke depan. 

"Segera  untuk training centre sepakbolanya PSSI, tidak lebih dari 1 tahun. Seluruhnya dibiayai FIFA, menunjukkan kepercayaan dunia internasional," paparnya. 

2. Ketua PSSI memberikan apresiasi atas kepedulian pemerintah

Ketua PSSI Erick Thohir bersama Exco di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Jumat (24/2/2023). Akun YouTube Sekretariat Presiden

Ketua PSSI Erick Thohir dalam kesempatan tersebut mengapresiasi atas kepedulian pemerintah dalam menyiapkan lokasi TC bagi kemajuan timnas Indonesia. Ia memastikan, pembangunan 8 lapangan TC ini secepatnya dilakukan mengingat alokasi anggaran sudah dipersiapkan FIFA. 

"Pembangunannya segera, anggarannya sudah ada dari FIFA," tegas Erick. 

Dalam prosesnya, Erick pun berencana mengajak Pelatih Kepala Timnas PSSI Shin Tae-yong untuk meninjau lokasi pembangunan TC pemain ini. Setidaknya untuk memberikan masukan tentang pembangunan TC yang ideal bagi timnas Indonesia. 

"Nanti Coach Shin Tae-yong kalau perlu juga akan kami ajak ke sini," tuturnya. 

Baca Juga: Honorer Diminta Tenang, Jokowi Sedang Merumuskan Penyelesaian

Berita Terkini Lainnya