TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain NBA yang Hobi Trash Talk, Bikin Gaduh di Lapangan

Pebasket NBA yang suka ribut

Draymond Green (nba.com)

Trash talk atau biasa disebut dengan saling mengejek merupakan hal biasa dalam dunia olahraga. Trash talk merupakan bagian dari sebuah permainan psikologi untuk mempengaruhi mental lawan dalam pertandingan.

NBA sekarang ini dianggap jauh lebih bersahabat dibandingkan dengan era NBA yang dulu, di mana dari segi trash talk antar pemain yang dinilai tidak terlalu sengit seperti musim dahulu. Berikut ini daftar 5 pemain NBA yang hobi trash talk, agar konsentrasi lawan menjadi terganggu. Check it out!

1. Patrick Beverley

https://www.youtube.com/embed/5kHvORchCyQ

Patrick Beverley merupakan pemain yang masih aktif di NBA, sekarang bermain untuk tim Minnesota Timberwolves dengan posisi point guard. Patrick Beverley terkenal dengan pemain yang disiplin dalam bertahan sehingga susah untuk tembus. 

Patrick Beverley dan trash talk sudah bagaikan teman akrab. Baru-baru ini ia dikenakan denda sebesar US$30 ribu (sekitar Rp430 juta) karena berkata kasar kepada mantan timnya LA Clippers yang berhasil dikalahkannya. Kejadian tersebut hanya salah satu contoh trash talk dari Patrick Beverley.

Baca Juga: Kisah Sedih Modiste Balikpapan Bertahan Hidup di Masa Pandemik

2. Kevin Garnett

https://www.youtube.com/embed/kBpswmbamkQ

Kevin Garnett merupakan mantan pemain NBA yang pernah membela Minnesota Timberwolves, Boston Celtics, dan Brooklyn Nets. Boston Celtics memensiunkan nomor punggung Kevin Garnett karena prestasinya selama membela Celtics. Selain mempunyai prestasi yang bagus, Kevin Garnett juga terkenal dengan kebiasaan trash talk.

Kevin Garnett pernah melakukan trash talk kepada Carmelo Anthony. Kevin Garnett selama pertandingan terus mengganggu Carmelo Anthony agar lawannya tersebut tidak konsentrasi. Ada satu hal yang membuat Melo (panggilan akrab Carmelo Anthony) marah saat Kevin Garnett menghina istrinya. Bahkan sampai selesai pertandingan Melo menunggu Kevin Garnett untuk mengajaknya ribut. Untungnya tidak terjadi karena banyak orang yang menghalangi Melo.

3. Draymond Green

https://www.youtube.com/embed/ojet30ThGVo

Draymond Green merupakan pemain NBA yang masih aktif bermain dan sekarang membela tim Golden State Warriors. Green berhasil membawa Warriors juara NBA tahun 2015, 2017, dan 2018. Green gemar sekali melakukan trash talk saat pertandingan.

Draymond Green pernah melakukan trash talk kepada Paul Pierce. Dilansir Bleacherreport, Pierce yang saat itu menjadi pemain cadangan mendapat teriakan dari Green dengan berkata "melakukan tur terakhir! Mereka tidak mencintaimu" kata Green. "Kamu tidak bisa mendapatkan tur terakhir! Mereka tidak mencintaimu seperti itu!". Pierce saat itu sedang menjalani musim terakhirnya di NBA.

4. Kobe Bryant

https://www.youtube.com/embed/pBzs0um0cqY

Kobe Bryant merupakan salah satu legenda dari NBA yang berpengaruh dalam dunia basket baik saat di lapangan maupun di luar lapangan. Kobe dikenal dengan Mamba Mentality sehingga banyak orang terinspirasi dengan dirinya.

Di balik prestasi dan kegemilangan ternyata Kobe juga sering melakukan trash talk. Salah satu momen Kobe melakukan trash talk adalah saat Lakers bertemu Rockets pada tahun 2014, di mana Kobe menyebut Howard terlalu lemah. Hubungan Howard dan Kobe memang kurang akur sejak mereka masih bergabung dengan Lakers. 

Baca Juga: LeBron James dan Dwyane Wade Pernah Mendominasi NBA

Verified Writer

Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya