Tempat Diskotek di Balikpapan Eksotis dalam Menghabiskan Malam

Pusat berkumpulnya remaja gaul Balikpapan

Balikpapan, IDN Times - Kota Balikpapan merupakan salah satu kota terbesar yang ada di dalam provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Kota ini penuh dengan pendatang yang membawa keberagaman etnis, sehingga kota ini dikenal dengan kota yang heterogen.

Berada di tengah-tengah jaringan transportasi antara Trans Kalimantan dan Transnasional, dan memiliki beberapa pelabuhan dan bandara terbesar di Kalimantan yaitu Pelabuhan Semayang dan Bandara Internasional Sultan AJi Muhammad Sulaiman Sepinggan.

Jika anda sangat menyukai hiburan malam, maka Kota Balikpapan menyuguhkan hiburan malam dengan suasana yang jauh lebih eksotis yang belum tentu dimiliki oleh kota-kota lainnya di Indonesia. 

Untuk membahas lebih jauh tentang tempat diskotek di Balikpapan tereksotis, berikut adalah beberapa daftarnya. Silakan disimak! 

1. Sq Bistro

SQ Bistro merupakan tempat diskotek di Balikpapan tereksotis yang berada di Hotel Menara Bahtera Balikpapan yang super megah.

Diskotek ini berada di Jalan Jenderal Sudirman No 9 Balikpapan yang tempatnya sangat strategis karena diapit oleh tempat-tempat populer lainnya.

Baca Juga: Penanganan Minyak Curah di Balikpapan Menunggu Petunjuk Pusat

2. Borneo Bar

Selanjutnya, tempat diskotek di Balikpapan tereksotis ialah Borneo Bar yang berada di Le Grander.

Borneo Bar merupakan tempat yang sangat menyenangkan untuk menikmati hiburan bersamaan dengan musik live di malam hari yang dimainkan dengan apik. 

3. Lamaru Bar

Lamaru Bar di Kaltim merupakan tempat yang tepat untuk mengadakan perkumpulan dan acara informal di malam hari. Karena di Lamaru Bar yang terletak di Gran Senyiur ini menyediakan banyak varian bir dan anggur.

Tempat diskotek di Balikpapan tereksotis ini berada di lantai atas Gran Senyiur yang menyediakan menu makanan Indonesia, oriental, sushi, dan western. 

Suasana dan atmosfer yang sangat menyenangkan ini membuat para para pengunjung dapat mendengarkan lantunan musik dj sambil menikmati pemandangan  Balikpapan dari atas, dan pemandangan laut malam yang sangat indah.

Jika anda ingin berkunjung ke diskotek satu ini, berada di dalam sambil bersantai memakan makanan enak, atau berdansa mengikuti iringan musik. Merupakan hal yang tepat juga, karena di dalam anda akan tetap merasa nyaman dan adem karena angin malam dapat masuk melalui pintu-pintu kaca.

4. Red Square

Berikutnya tempat diskotek di Balikpapan tereksotis adalah Red Square yang terletak di Sagita Hotel Jalan Mayjend Sutoyo No 69 Balikpapan. 

Merupakan tempat yang wajib di kunjungi ketika berada di Sagita Hotel Balikpapan. Jangan terlewatkan hal itu akan menyebabkan anda menyesal di kemudian hari.

Demikianlah informasi mengenai tempat diskotek di Balikpapan tereksotis dan terdekat yang dapat anda masukan ke dalam referensi hiburan malam anda selanjutnya.

Kota Balikpapan memang dikenal dengan keindahan panorama alamnya, namun kota ini pun memiliki sisi gemerlap yang indahnya melebihi kota-kota besar di Jawa.

Baca Juga: Akhir Tahun, Serapan Proyek Fisik Balikpapan Diyakini 100 Persen

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya