- 1 buah mentimun
- 1 sendok makan gula pasir
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sendok makan biji selasih
- 1 gelas air putih
- Es batu secukupnya
Haus Hilang Seketika! Resep Es Mentimun Segar ala Rumahan

Cuaca panas memang paling pas diatasi dengan minuman segar. Salah satu pilihan yang mudah dibuat di rumah adalah es mentimun. Perpaduan mentimun, jeruk nipis, dan biji selasih membuat minuman ini terasa ringan, menyegarkan, sekaligus mampu menyejukkan tenggorokan.
Selain bahannya sederhana, es mentimun juga cocok dinikmati kapan saja, terutama saat terik matahari sedang menyengat. Berikut resep praktisnya.
1. Siapkan bahan dan cara pembuatan

Bahan-bahan:
Alat:
- Pisau
- Gelas
2. Cara membuat

Cara membuat:
- Kupas mentimun, lalu cuci hingga bersih.
- Potong mentimun menjadi ukuran kecil, kemudian masukkan ke dalam gelas berisi air putih.
- Tambahkan gula pasir dan aduk hingga larut.
- Masukkan biji selasih ke dalam gelas.
- Belah jeruk nipis menjadi dua bagian, peras airnya, lalu tuangkan ke dalam campuran mentimun.
- Tambahkan es batu secukupnya. Es mentimun siap disajikan.
3. Tips memilih mentimun yang segar

Tips memilih mentimun segar:
- Perhatikan warna: Pilih mentimun berwarna hijau segar dan cerah. Hindari mentimun yang mulai menguning karena biasanya sudah terlalu tua dan rasanya kurang segar.
- Pilih jenis yang tepat: Mentimun hijau umumnya memiliki rasa lebih segar dan tidak pahit dibandingkan mentimun kuning.
Nikmati kesegaran es mentimun buatan sendiri untuk membantu mengusir dahaga dan menyegarkan tubuh di tengah cuaca panas.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.


















