TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pria di Balikpapan yang Bakar Istrinya hingga Tewas Kini Tahanan Rumah

Pelaku kesal dan sakit hati mengetahui istrinya selingkuh

Rumah diduga terjadi aksi penganiayaan, suami yang membakar istirnya di Balikpapan (IDN Times/Riani Rahayu)

Balikpapan, IDN Times - Seorang pria berinisial YS (55) yang membakar tubuh istrinya sampai meninggal dunia kini telah dipulangkan dari rumah sakit. Dia kini berstatus sebagai tahanan rumah. Motif kekerasan dalam rumah tangga yang menyebabkan istrinya meninggal itu karena dia sakit hati. Dia menduga istrinya berselingkuh dengan laki-laki lain.

YS pulang dari rumah sakit bukan tanpa alasan. Dia dipulangkan karena tak memiliki biaya untuk perawatannya. Wakapolsek Balikpapan Utara AKP Subari, membenarkan jika YS sudah dipulangkan dan telah dimintai keterangan.

"Iya sudah bisa dimintai keterangan, dia dirawat di rumah karena tidak punya biaya," terangnya, saat dikonfirmasi siang tadi, Sabtu (1/9/2022).

Baca Juga: 5.367 Lahan Potensial di Samarinda Belum Dimanfaatkan 

1. Diberlakukan pembantaran

Ilustrasi napi di penjara (IDN Times/Mardya Shakti)

Sementara itu YS sendiri sudah ditetapkan sebagai tersangka atas insiden pembakaran yang menewaskan istrinya itu. Polisi juga telah menurunkan petugas ke rumah YS untuk melakukan pengawasan. 

"Belum ditahan di sel, tapi ada petugas yang mengawasi di rumahnya," tuturnya. 

Subari mengatakan bahwa pihaknya memberlakukan pembantaran terhadap YS atau penangguhan penahanan karena kondisinya yang sakit.

2. Diduga karena cemburu

Ilustrasi Penganiayaan (IDN Times/Mardya Shakti)

Dari hasil pengumpulan keterangan, YS mengaku membakar istirnya karena dia menduga istrinya selingkuh. Masalah ini juga sempat dilontarkan korban kepada tetangganya saat peristiwa penganiayaan itu terjadi. 

"Waktu itu saya mau tolongin, dia duduk di dapur, luka bakar, saya tanya kenapa dia bilang suaminya cemburu," ujar tetangga korban, Robiatul kepada awak media. 

Baca Juga: Polisi di Tarakan Salah Tembak Warga saat Kejar Buronan

Berita Terkini Lainnya