TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Proyek Pembangunan Duplikasi Jembatan Pulau Balang Mulai Berjalan

Antisipasi lonjakan arus penumpang menuju IKN

Foto udara suasana pembangunan jembatan duplikasi Pulau Balang bentang pendek penghubung Balikpapan dengan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (17/2/2024). ANTARA FOTO/ Rivan Awal Lingga/nz

Penajam, IDN Times - Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) mengungkapkan bahwa pemerintah pusat telah memulai proyek pembangunan duplikat jembatan Pulau Balang, dengan tujuan menanggulangi peningkatan arus lalu lintas yang akan terjadi setelah IKN selesai dibangun.

Jembatan Pulau Balang, yang menghubungkan Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dengan Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, akan menjadi salah satu akses vital menuju IKN. Kepala Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat Sumadilaga membenarkan sudah dimulainya pembangunan duplikat jembatan Pulau Balang diberitakan Antara, Minggu (3/3/2024).  

1. Jembatan Pulau Balang terhubung dengan Bandara Naratetama

Pj Bupati PPU, Makmur Marbun saat meninjau lokasi pembangunan bandaran VVIP IKN (IDN Times/Ervan)

Jembatan Pulau Balang juga direncanakan akan terhubung dengan Bandara Naratetama, infrastruktur transportasi penting yang sedang dibangun di wilayah Kabupaten PPU. 

Pembangunan duplikat jembatan pendek Pulau Balang dianggap penting untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang mungkin terjadi saat IKN beroperasi. Jembatan yang ada saat ini diyakini tidak akan mampu menampung volume lalu lintas yang meningkat setelah IKN beroperasi.

Baca Juga: Polisi: Kondisi Mental Pembunuh Keluarga di PPU dalam Kondisi Sehat

2. Jembatan pendek Pulau Balang akan identik dengan jembatan aslinya

Suasana pembangunan jembatan duplikasi Pulau Balang bentang pendek penghubung Balikpapan dengan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (17/2/2024).ANTARA FOTO/ Rivan Awal Lingga/nz

Duplikat jembatan pendek Pulau Balang akan memiliki panjang yang sama dengan jembatan aslinya, yaitu 470 meter, yang selesai dibangun oleh Provinsi Kalimantan Timur pada tahun 2015.

Proyek ini didanai sepenuhnya oleh Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), dengan perkiraan biaya pembangunan dan pembebasan lahan sekitar Rp2,1 triliun, dengan dana fisik sekitar Rp331,88 miliar.

"Konstruksi duplikat jembatan ini akan sejajar dengan jembatan aslinya," tambahnya.

Berita Terkini Lainnya