TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hari Natal, Pantai Manggar Balikpapan Raup Ratusan Juta Rupiah

Pantai Manggar Segarasari siapkan pesta malam tahun baru

Pantai Manggar Balikpapan (IDN Times/M.Idris)

Balikpapan, IDN Times – Hanya dalam sehari, Pantai Manggar Segarasari meraup ratusan juta rupiah saat hari Natal, Rabu (25/12). Untuk semakin mendongkrak pendapatan , pihak pengelola pantai itu bakal menyiapkan hiburan menarik untuk pengunjung saat malam Tahun Baru 2020 nanti.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pantai Manggar Segarasari, Rusliansyah mengatakan, pada libur Natal kemarin, pantai yang berlokasi di Kecamatan Balikpapan Selatan itu mengalami lonjakan jumlah pengunjung. Hal ini turut menambah pendapatan Pantai Manggar.

Pria dengan panggilan Rusli itu menyebut, pihaknya meraup Rp104,5 juta saat hari Natal. Keuntungan tersebut didapat dari hasil retribusi parkir sepeda motor dan mobil.

“Total kemarin itu ada sekitar 70 ribu pengunjung, kendaraan roda dua yang masuk ada 3.500, sedangkan roda empat ada 14.175,” katanya kepada IDN Times, Kamis (26/12) siang.

Baca Juga: Kasus Asusila di Balikpapan, Bapak Perkosa Tiga Anak Kandungnya

1. Sehari jelang Natal, Pantai Manggar dapat Rp94 juta

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pantai Manggar Segarasari, Rusliansyah (IDN Times/M.Idris)

Kepadatan pengunjung bukan hanya terjadi pada saat Natal, namun sudah berlangsung sejak sehari sebelumnya. Rusli membeberkan, pada Selasa (24/12) lalu, tercatat ada sekitar 5 ribu orang yang berkunjung ke Pantai Manggar.

“Untuk yang tanggal 24 Desember-nya kami mendapat Rp94 juta,” bebernya.

2. Liburan biasanya Pantai Manggar hanya dikunjungi sekitar 3 ribu orang

Pantai Manggar saat hari biasa tidak seramai saat hari libur atau akhir pekan (IDN Times/Surya Aditya)

Rusli menyebut, sebelum liburan Natal pendapatan pantai berplat merah itu tak pernah mencapai Rp100 juta, hanya berkisar Rp50 hingga Rp60 juta. Itu didapat pada hari libur, Sabtu atau Ahad.

“Kalau pengunjung hari-hari weekend biasanya sekitar 3.500-an saja,” sebutnya.

Baca Juga: BPS: 49 Persen Anak di Balikpapan Sudah Memiliki Handphone 

Berita Terkini Lainnya