TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tiga Sekawan Kepergok Curi Sparepart Alat Berat di Balikpapan

Pompa air hingga roda gila nyaris digasak maling

Polsek Balikpapan Utara

Balikpapan, IDN Times – Tiga pemuda berinisial LI (19), ST (20), dan seorang anak dibawah umur inisial MQ (16),warga Balikpapan Utara, tertangkap basah sedang mencuri sparepart alat berat dan besi tua (bistu). Sayangnya, satu diantara mereka berhasil kabur dari sergapan petugas keamanan.

Kapolsek Balikpapan Utara, Kompol Supartono Sudin, melalui Kanit Reskrim Polsek Balikpapan Utara, Iptu Subari mengatakan, kasus pencurian ini terjadi pada Kamis (26/9), 11.30 Wita. Saat itu ST mengajak LI dan MQ untuk mencuri bistu dan sparepart alat berat.

“Lokasinya di sebuah gudang perusahaan alat berat di kawasan Jalan Purnawirawan, Km (Kilometer) 5, Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara,” katanya kepada awak media, Jumat (13/9).

Baca Juga: Manfaatkan GPS Saat Beraksi, Komplotan Pencuri Mobil Diringkus

1. Dikira aman, barang-barang curian dimasukkan ke dalam karung

Polsek Balikpapan Utara

Lebih jauh, Subari melanjutkan, setelah LI dan MQ menyepakati ajakan ST tersebut, tanpa pikir panjang mereka segera ke menuju ke lokasi menggunakan sepeda motor.

Setibanya di sana, ST lebih dulu memeriksa keadaan di sekitar lokasi. Setelah diperkirakan aman, mereka masuk ke dalam gudang perusahaan.

“Setelah mereka masuk lalu mengambil besi tua dan sparepart alat berat yang ada di dalam gudang milik korban,” lanjutnya.

Subari menerangkan, korban dalam kejadian ini adalah Petrus Kristianus (44), warga Kelurahan Gunung Sari Ilir, Balikpapan Tengah, pemilik barang-barang yang dicuri oleh LI, ST dan MQ.

Adapun barang-barang yang dicuri, seperti tiga buah motor hydrolic mesin bor batu bara, satu buah pompa air merk Sanyo, satu buah roda gila merk Greves, satu buah kas blok mesin Yamaha MT dan satu buah karung tepung Bogasari warna putih.

“Semua barang-barang tersebut dimasukkan oleh para tersangka ke dalam sebuah karung putih,” terangnya.

2. Barang curian tak sempat dibawa kabur

Foto hanya ilustrasi. (safedepositfederation.com)

Aktivitas haram ini tak berjalan mulus. Petugas keamanan perusahaan memergoki La Imu, ST dan MQ sedang mencuri di gudang. Tanpa basa-basi lagi, petugas langsung menyergap mereka.

Namun tak semua berhasil diamankan. ST berhasil kabur dari sergapan. “Pada saat mereka selesai memasukkan besi-besi ke dalam karung dan akan meninggalkan lokasi, mereka langsung diamankan petugas keamanan setempat,” beber Kanit Reskrim.

Baca Juga: Waspada! Di Medan Ada Pencuri Modus Jadi Keluarga saat Acara Pesta

Berita Terkini Lainnya