Dua Anggota Satpol PP Penajam Paser Utara Positif Narkoba

Anggota wajib ikut tes urine, jika tak hadir dijemput

Penajam, IDN Times - Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menemukan dua orang anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) PPU positif narkoba dari hasil tes narkoba melalui air urinenya.

"Anggota Satpol PP yang positif narkoba tersebut, berstatus Tenaga Harian Lepas (THL), dimana dari 135 daftar nama THL Satpol PP PPU yang melakukan tes sebanyak 132 orang dua diantaranya positif narkoba, " ujar Koordinator Kegiatan Tes Urine BNK PPU Denny Handayansyah  kepada IDN Times, usai pelaksanaan tes urine Selasa (21/1) di Kantor Satpol PP PPU.

1. Sebanyak 39 PNS Satpol PP negatif narkoba

Dua Anggota Satpol PP Penajam Paser Utara Positif NarkobaAnggota BNK PPU saat melakukan nama anggota Satpol PP (IDN Times/ Ervan Masbanjar)

Sementara itu, lanjut Denny, untuk anggota Satpol PP PPU yang berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang menjalani tes sebanyak 39 orang dari 47 PNS terdaftar di Satpol PP tersebut, hasilnya semua negatif narkoba. Sedangkan delapan PNS yang lain tidak hadir  

Dibeberkannya, jumlah orang yang dites urine termasuk di Satpol PP PPU mencapai 425 orang, tes sudah dilaksanakan bagi guru dan pegawai sejumlah SMAN, SMKN dan swasta se-PPU,  TU Sekwan, Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim), Dinas Kesehatan (Dinkes).

Baca Juga: Cegah Mesum, Satpol PP Penajam Paser Utara Giat Patroli Tempat Rawan

2. Dari 425 orang hasilnya empat orang positif narkoba

Dua Anggota Satpol PP Penajam Paser Utara Positif NarkobaPetugas BNK mengecak urine anggota Satpol PP (IDN Times/Ervan Masbanjar)

"Dari 425 orang hasilnya empat orang positif narkoba dengan perincian, satu orang di SMAN 4 PPU, satu di Disperkim dan dua di Satpol PP sehingga total yang positif sebanyak empat orang," tegas Denny.

Temuan ini, sebutnya, akan diserahkan kepada pimpinan kerja masing - masing agar bisa ditindaklanjuti.

3. Semua anggota Satpol PP PPU wajib tes urine

Dua Anggota Satpol PP Penajam Paser Utara Positif NarkobaPetugas BNK berjaga dipintu WC tempat pengambilan urine (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Sementara itu, Kepala Satpol PP PPU Adriani Amsyar menegaskan, semua anggota Satpol PP PPU baik berstatus PNS ataupun THL wajib mengikuti kegiatan tes urine tersebut, agar Satpol PP bersih dari narkoba, dari level pimpinan hingga tingkat terbawah.

"Ini wajib, paling tidak kita sebagai pelaksana penegak aturan atau aparat harus bersih dulu baru kita melakukan kegiatan. Mungkin saja anggota kami ada yang terlibat narkoba, tetapi harus dibuktikan lebih dahulu," tukasnya.

Dibeberkannya, kegiatan ini rutin dilaksanakan selama tiga tahun terakhir dan juga sebagai syarat mutlak perpanjangan kontrak bagi THL,  digelar bekerja sama dengan BNK PPU. 

4. Kalau positif narkoba kita lakukan pembinaan lebih dahulu

Dua Anggota Satpol PP Penajam Paser Utara Positif NarkobaGelas urine milik anggota Satpol PP (IDN Times/Ervan Masbanjar)

"Kalau positif narkoba kita lakukan pembinaan lebih dahulu, namun jika sangat parah kita serahkan kepada BNK atau polisi untuk menidaklanjutinya. Bagi THL bisa saja dipertimbangan untuk kelanjutan kontraknya," tuturnya.

Diakuinya, tahun 2019 kemarin ada satu orang THL Satpol PP terjaring dalam tes urine tersebut, namun bukan disebabkan karena narkoba tetapi karena THL itu mengkonsumsi obat karena sakit, jadi bukan kategori obat terlarang atau narkoba. Selain itu ada dua orang PNS yang tahun kemarin tidak hadir daam tes urine, sehingga tahun ini wajib mengikuti tes tersebut.

"Karena sifatnya wajib maka THL maupun PNS yang tidak hadir, kita jemput dimana posisinya agar bisa mengikuti tes urine ini, " pungkasnya.

Baca Juga: Disbudpar Penajam Paser Utara Gelar Temu Budaya Benuo Taka 2020 

Topik:

  • Mela Hapsari

Berita Terkini Lainnya