Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Usai Bertengkar Jadi Makin Bergairah? Ini Fakta di Balik Makeup Sex

ilustrasi makeup sex
ilustrasi makeup sex (freepik.com/lookstudio)

Pernah mendengar istilah makeup sex? Mengutip Choosing Therapy, makeup sex merujuk pada aktivitas intim yang dilakukan pasangan setelah mengalami pertengkaran. Setelah ketegangan mereda, proses berdamai kerap diawali dengan pelukan dan ciuman, yang kemudian berlanjut ke hubungan intim.

Fenomena makeup sex kerap dianggap lebih intens dan memuaskan dibandingkan hubungan intim pada umumnya. Lantas, apa yang membuatnya terasa berbeda? Berikut sejumlah fakta menarik tentang makeup sex.

1. Emosi yang tinggi tersalurkan dalam hubungan seks

ilustrasi makeup sex.
ilustrasi makeup sex (freepik.com/Racool_studio)

Saat pertengkaran terjadi, emosi biasanya memuncak dan memicu rasa gelisah maupun stres. Menurut Medical News Today, kondisi ini disertai peningkatan detak jantung, pernapasan, aliran darah, serta pelepasan adrenalin. Lonjakan hormon inilah yang dapat mengalihkan kemarahan menjadi gairah.

Energi emosional yang sebelumnya tersalurkan dalam bentuk konflik, kemudian berubah menjadi kedekatan fisik. Hal ini membuat makeup sex terasa lebih bergairah, emosional, dan intens, sehingga kerap dianggap lebih memuaskan dibandingkan hubungan intim biasa.

2. Menyalurkan sesuatu yang terpendam

ilustrasi makeup sex.
ilustrasi makeup sex (freepik.com/jcomp)

Dalam hubungan, masalah yang dipendam terlalu lama bisa menjadi pemicu konflik yang lebih besar. Idealnya, pasangan saling terbuka menyampaikan perasaan. Namun, tidak semua orang mampu mengekspresikan emosi dengan mudah, sehingga pertengkaran sering kali tak terhindarkan.

Pada sebagian pasangan, pertengkaran justru menjadi jalan untuk meluapkan emosi yang terpendam. Ketika konflik berakhir, kedekatan fisik menjadi salah satu cara meredakan ketegangan. Di momen inilah makeup sex sering terjadi, dengan emosi yang masih hangat terbawa ke dalam aktivitas intim.

3. Terjadi gairah yang meningkat

ilustrasi makeup sex
ilustrasi makeup sex (freepik.com/wayhomestudio)

Lalu, mengapa bercinta setelah bertengkar terasa lebih bergairah?

Menurut Harvard Health Publishing, setelah konflik mereda, tubuh akan memproduksi endorfin dalam jumlah lebih tinggi. Hormon ini membuat seseorang lebih peka terhadap sentuhan dan rangsangan. Kondisi tersebut menjadikan hubungan intim terasa lebih intens secara emosional maupun fisik.

Meski memiliki pro dan kontra, makeup sex dapat menjadi salah satu cara memperbaiki kedekatan emosional dalam hubungan. Namun demikian, hal ini tidak berarti pertengkaran perlu diciptakan demi merasakan momen tersebut. Komunikasi yang sehat tetap menjadi kunci utama dalam menjaga hubungan yang harmonis.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sri Gunawan Wibisono
EditorSri Gunawan Wibisono
Follow Us

Latest Life Kalimantan Timur

See More

Fakta Menarik Kicuit Putih, Burung Migran yang Adaptif di Berbagai Habitat

17 Jan 2026, 13:00 WIBLife