Performa Merosot, Persiba Balikpapan Pecat M Nasuha di Tengah Liga 2

Balikpapan, IDN Times - Manajemen Persiba Balikpapan resmi mengakhiri kontrak pelatih kepala Muhammad Nasuha menyusul rentetan hasil negatif yang diraih tim. Keputusan tersebut berlaku sejak 13 Januari 2026 atau awal pekan kedua Januari.
Manajemen menilai perubahan di kursi pelatih diperlukan untuk menjaga peluang Persiba tetap bersaing di sisa kompetisi Liga 2. Performa tim yang belum stabil dalam beberapa laga terakhir menjadi pertimbangan utama.
CEO Persiba Balikpapan, Riyandi Ramadhana Putra, mengatakan evaluasi dilakukan secara menyeluruh, mencakup aspek teknis dan non-teknis yang memengaruhi performa tim.
“Evaluasi kami lakukan secara menyeluruh terhadap performa tim dalam beberapa pertandingan terakhir. Ini menjadi dasar kami mengambil langkah korektif demi menjaga fokus dan stabilitas tim,” ujarnya dilaporkan Antara, Rabu (14/1/2026).
1. Apresiasi diberikan pada M Nasuha

Meski demikian, manajemen tetap menyampaikan apresiasi atas kontribusi Muhammad Nasuha selama menukangi Persiba. Ia dinilai berjasa membawa Beruang Madu promosi dari Liga 3 ke Liga 2 serta meletakkan fondasi awal pembentukan skuad.
Sebagai langkah lanjutan, manajemen memastikan akan menunjuk pelatih baru dalam waktu dekat. Pelatih tersebut diharapkan mampu melanjutkan program yang ada sekaligus membawa pendekatan baru sesuai kebutuhan tim.
2. Target utama Persiba Balikpapan menjadi prioritas

Riyandi menegaskan, setiap keputusan diambil berdasarkan kepentingan tim dan target jangka panjang klub. Evaluasi internal, kata dia, akan terus dilakukan secara berkala.
Manajemen juga meminta para pemain tetap fokus menghadapi pertandingan selanjutnya. Stabilitas internal dinilai menjadi kunci untuk mengangkat kembali performa tim.
3. Rentetan hasil buruk Persiba Balikpapan

Dalam lima laga terakhir, Persiba belum meraih kemenangan. Hasil imbang 1-1 melawan Persipal Palu menjadi awal tren negatif, yang berlanjut dengan kekalahan dari PSIS Semarang (0-1), Tornado FC Kendal (1-3), Persela Lamongan (0-1), dan Persipura Jayapura (1-2).
Rentetan hasil tersebut menjadi salah satu dasar manajemen mengakhiri kerja sama dengan Muhammad Nasuha.
“Semoga pelatih baru nanti bisa membawa Persiba kembali bersaing di papan tengah Liga 2,” ujar Jundullah, suporter Persiba.















