6 Cara Sederhana Meningkatkan Emotional Intelligence

Samarinda, IDN Times - Emotional intelligence adalah kemampuan seseorang untuk menyadari, memahami, dan menggunakan emosi mereka secara positif. Emotional intelligence atau kecerdasan emosional tak kalah pentingnya dengan IQ.
Kecerdasan emosi yang tinggi bisa memberi kamu beragam manfaat. Mulai dari meningkatkan kualitas hubungan, kesehatan mental, performa kerja, sampai kualitas akademik.
Menurut psikolog terkenal Daniel Goleman, ada 5 komponen dalam kecerdasan emosional. Yaitu: self-awareness, self-regulation, empathy, motivation, dan social skills. Mau tahu cara meningkatkan kecerdasan emosional?
Simak sampai habis, ya.
1. Journaling untuk lebih mengenal diri sendiri
Mengenal diri sendiri merupakan salah satu komponen dari kecerdasan emosional, self-awareness. Journaling merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan self-awareness kita. Cobalah untuk menulis sesuatu seperti apa yang kamu rasakan saat itu, dan mengapa kamu merasakan hal itu.
Dengan memahami apa dan kenapa suatu emosi muncul dalam diri kita, akan lebih mudah untuk mengatur emosi tersebut.
2. Meditasi untuk lebih mengenal pikiran kamu sendiri
Meditasi juga merupakan salah satu cara meningkatkan self-awareness. Ketika kamu bermeditasi, cobalah untuk membiarkan pikiranmu mengalir apa adanya. Observasi apa yang muncul di pikiran kamu dan cobalah pikirkan kenapa hal itu terjadi.
Latih juga kemampuan pernapasan dengan teknik deep breath akan sangat berguna dan dibutuhkan untuk mengatur emosi.
3. Lebih memperhatikan sekitar
Bukan hanya mengenal emosi diri sendiri, kecerdasan emosional yang tinggi juga berarti kita mampu memahami emosi orang lain dan berempati kepada itu. Cobalah untuk lebih memperhatikan lingkungan dan orang orang di sekitarmu, lalu mulailah untuk belajar memahami dan ikut merasakan emosi tersebut.
Baca Juga: 11 Tempat Penyewaan PS yang Terlengkap di Samarinda
4. Berbicara dengan orang baru
Berbicara dengan orang baru atau sekadar mengobrol dengan orang asing yang kamu temui di jalan akan sangat melatih sosial skill kamu, lho. Meskipun terlihat sederhana, perlu keberanian yang tinggi untuk bisa terbiasa mengobrol dengan orang baru.
Meski begitu, kamu akan mendapat banyak manfaat yang tidak terduga ketika berbicara dengan orang baru. Melatih sosial skill tentu berarti bahwa kamu juga sedang mengembangkan emotional intelligence kamu.
5. Berani menempatkan diri pada suasana baru
Jangan takut untuk menempatkan dirimu sendiri di situasi yang baru. Misalnya pergi ke tempat yang baru, atau melakukan hal yang selalu ingin kamu lakukan tapi terhalang karena rasa takut.
Cobalah untuk lebih berani dan pergilah keluar dengan menempatkan diri pada suasana baru, bukan hanya menambah pengalaman. Kamu juga akan terlatih untuk menghadapi keadaan tidak terduga yang mungkin akan kamu hadapi di masa depan.
6. Melatih active listening
Cobalah untuk mendengarkan ketika lawan bicaramu sedang bercerita dan pahami kenapa ia merasakan hal itu. Melatih empati akan memberimu banyak manfaat seperti mempererat hubunganmu dengan orang lain dan akan sangat berguna di berbagai lingkungan, baik itu lingkungan keluarga, teman, bahkan lingkungan pekerjaan.
Semua poin di atas secara langsung dan tidak langsung akan meningkatkan emotional intelligence kamu dan membawa banyak manfaat.
Ada yang sudah sering kamu lakukan?
Baca Juga: Ini Fakta Menarik tentang Samarinda yang Wajib Kalian Tahu
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.